Launching Honda Monkey Star Wars, Hanya 300 Unit…!!

Ardian

Honda Monkey Star Wars Light Side Edition...
Honda Monkey Star Wars Light Side Edition...

LajuMotor.com – Honda kembali memperkenalkan tipe Limited Edition untuk motor hobi andalannya… Honda Monkey Star Wars resmi diperkenalkan pada akhir bulan Maret 2024 kali ini… Sang motor hadir dengan dua varian limited edition dengan corak warna yang sangat menarik… Selain itu motor ini juga hadir dengan beberapa part premium dan juga hanya diproduksi sangat terbatas…!!

Sepertihalnya pada edisi Hot Wheels Edition dan One Piece Edition, Star Wars Edition ini juga diproduksi sangat amat terbatas… Dan AP Honda Thailand melalui CUB House menghadirkan 2 varian sekaligus untuk Monkey Star Wars Edition kali ini… Pertama adalah Honda Monkey Light Side, dan yang kedua adalah Honda Monkey Dark Side Edition… Keduanya tampil sangat berbeda sesuai dengan karakter yang ada pada film Star Wars…

Honda Monkey Star Wars

Honda Monkey Star Wars Light Side sendiri hadir dengan desain grafis berwanra putih dan biru pada bagian tangki bahan bakar… Dilapisi serat karbon abu abu dengan tema pesawat luar angkasa dan emblem Star Wars… Pad bagian penutup samping berwarna biru juga terdapat stiker Monkey yang dapat bersinar malam hari… Dan stiker X-Wing Light Side yang dipasangkan dengan penutup filter abu abu dengan karakter R2-D2 yang membuatnya tampil sangat berbeda…

Sedangkan Honda Monkey Star Wars Dark Side menghadirkan sisi gelap Darth Vader yang kuat dan megah dengan motif bintang-bintang di galaksi yang menggunakan teknik pengecatan pada tangki bahan bakar… Ditambah penutup samping serat karbon yang memberikan tampilan unik dengan stiker Monkey yang dapat bersinar di malam hari…

Stiker Death Star dari Dark Side yang mencerminkan kepribadian membuat sangat cocok… Serta penutup filter dara yang didesain khusus dan dilapisi serat karbon premium… Di bagian velg juga terdapat stiker yang terinspirasi dari pedang Light Sabre yang sangat mencerminkan Dark Side…

Fitur Honda Monkey Star Wars

Honda Monkey Star Wars Light Side Edition...
Honda Monkey Star Wars Light Side Edition…

Lanjut ke bagian fitur Honda Monkey Star Wars memang masih sama seperti model Standard… Hanya saja untuk tipe Special Edition ini mendapatkan beberapa part premium seperti tutup kotak udara dan juga aksesoris penutup tangki bahan bakar dari karbon… Terdapat juga stiker glow in the dark yang membuatnya dapat menyala dalam malam hari… Berikut beberapa keunggulan spesialnya:

  • dark side fuel lid emblem
  • light side fuel lid emblem
  • dark side wheel & swing arms
  • light side wheel & swing arms
  • dark side cover with glow in the dark sticker
  • light side cover with glow in the dark sticker
  • dark side carbon air cleaner cover
  • light side carbon air cleaner cover
  • dark galaxy fuel tank
  • light silver carbon fuel tank

Harga Honda Monkey Star Wars

Honda Thailand menghadirkan masing masing 150 unit untuk varian Dark Side dan juga Light Side dengan total secara keseluruhan adalah 300 unit… Sedangkan harga Honda Monkey Star Wars baik Dark Side Edition maupun Light Side Edition dijual sebesar 169.900 Thailand Baht atau sekitar 74,00 jutaan Rupiah saja… Dengan catatan sesuai kurs saat artikel ini diketik dimana 1 Thailand Baht setara dengan 435,57 Rupiah…

Spesifikasi Honda Monkey Star Wars

Beralih ke bagian spesifikasi Honda Monkey Star Wars masih tetap dibekali mesin berkapasitas berkapasitas 124 cc dengan tipe SOHC, 4 tak, 2 katup, dan berpendingin cairan… Mesin baru ini memiliki langkah piston yang lebih panjang dari sebelumnya dengan ukuran bore x stroke 50 x 63,1 mm…

Ukuran pistonnya lebih kecil dari model sebelumnya dengan ukuran bore x stroke 52,4 x 57,9 mm… Perubahan ini membuat Honda Monkey Star Wars memiliki tenaga puncak mencapai 6,9 kW atau sekitar 9,38 PS pada 6.750 rpm serta torsi 11 Nm pada 5.500 rpm…

MESIN
Tipe Mesin 4-stroke SOHC 2-Valve
Kapasitas Mesin 124 cc
Sistem Suplai Bahan Bakar PGM-FI
Diameter X Langkah 50 x 63,1 mm
Tipe Transmisi Manual, 5-Speed
Rasio Kompresi 10:01
Daya Maksimum 6,9 kW / 6.750 rpm
Torsi Maksimum 11 nM / 5.500 rpm
Tipe Starter Electric
Tipe Kopling Wet, Multiple Clutch
Sistem Pendingin Mesin Air-cooled
Bagikan artikel:

Ardian

LajuMotor.com merupakan website seputar dunia otomotif roda dua maupun roda empat Indonesia maupun dunia...

Related Post

Leave a Comment