ardiantoyugo.com – Hingga artikel ini ditulis, kalender MotoGP MotoGP sudah direvisi hinga empat kali ini… Pertama adalah batalnya GP seri Qatar dan hanya menyelenggarakan Moto2 dan Moto3… Kedua adalah MotoGP Thailand yang akirnya diundur ke akhir musim… Sedangkan ketiga adalah MotoGP Austin yang juga diundur ke akhir musim… Dan lagi lagi satu seri MotoGP yang sejatinya di awal musim terpaksa harus pindah ke akhir musim… Semua gara gara Virus Corona yang mewabah ke seluruh penjuru dunia…
Kali ini giliran MotoGP Argentina yang juga terpaksa harus dipindah ke akhir musim… Argentina sendiri sejatinya menjadi negara seri ketiga dalam kalender MotoGP 2020… Namun karena mewabahnya Virus Corona terpaksa Argentina belum bisa menyelenggarakan ajang balap ini dalam waktu dekat…
GP Argentina yang dijadwalkan semula pada tanggal 20 April mendatang terpaksa dipindah menjadi 22 November… Hal ini menjadikan bulan November menjadi bulan yang sibuk dikalender MotoGP karena menyelenggarakan 4 seri sekaligus… Sedangkan Oktober sendiri akan menyelenggarakan 3 seri dalam satu bulan… Sepertinya akhir musim sudah sangat padat…
MotoGP seri perdana dijadwalkan akan diselenggarakan di Jerez, Spanyol pada 3 Mei mendatang… Itupun kalau tidak terkendala masalah Virus Corona lagi… Karena menurut berita, di Spanyol sendiri kasus Corona juga mengalami peningkatan… Seperti yang kita ketahui kalau Spanyol sendiri memiliki peranan yang penting dalam dunia balap MotoGP…
Selain itu, seri Italia sepertinya juga terancam dibatalkan… Ramai diberitakan bahwa beberapa kota di Italia sudah lock down akibat adanya wabah Virus Corona… Semoga saja wabah virus mematikan ini segera usai…
Revisi Kalender MotoGP 2020:
Date | Grand Prix | Circuit |
08 March | Qatar (Moto2 & Moto3 Only) | Losail International Circuit |
03 May | Spain | Circuito de Jerez – Angel Nieto |
17 May | France | Le Mans |
31 May | Italy | Autodromo del Mugello |
07 June | Catalunya | Barcelona – Catalunya |
21 June | Germany | Sachsenring |
28 June | Netherlands | TT Circuit Assen |
12 July | Finland | KymiRing |
09 August | Czech Republic | Automotodrom Brno |
16 August | Austria | Red Bull Ring-Spielberg |
30 August | Great Britain | Silverstone |
13 September | San Marino e della Riviera di Rimini | Misano World Circuit Marco Simoncelli |
27 September | Aragon | Motorland Aragon |
04 October | Thailand | Chang International Circuit |
18 October | Japan | Twin Ring Motegi |
25 October | Australia | Philip Island |
01 November | Malaysia | Sepang International Circuit |
15 November | Americas | Circuit of the Americas |
22 Novemver | Republica Argentina | Termas de Rio Hondo |
29 November | Comunitat Valenciana | Comunitat Valenciana-Ricardo Tormo |