Harga Shock Tabung Yamaha NMax 2018…

Follow Google News LajuMotor.com

Ardian

nmax 2018 1

Yeah… Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) memang baru saja memperkenalkan Yamaha NMax 155 versi 2018… Dari segi penampilan memang tidak jauh berbeda dengan Yamaha NMax 155 versi sebelumnya… Namun tentu saja Yamaha NMax 155 versi 2018 bukanlah tanpa update… Selain dari segi penampilan yakni update warna baru mulai dari Matte Black, Blue, Matte Grey, dan juga White, Yamaha NMax 155 2018 memiliki beberapa fitur baru yang lebih keren… Speedometer dengan penampilan baru dengan display negative yang lebih terlihat ketika siang hari dan tidak silau ketika malam hari… Selain itu juga terdapat update dari segi suspensi belakang dimana Yamaha NMax 155 2018 sudah menggunakan suspensi tabung yang terlihat lebih mantap…

Bagi para pengguna Yamaha NMax 155 lawas yang merasakan suspensi belakangnya terlalu keras mungkin banyak yang mengincar suspensi tabung dari Yamaha NMax 155 2018 ini… Selain sudah menggunakan subtank (tabung), suspensi belakang ini juga memiliki penampilan yang lebih padat… Warna subtank emasnya juga terlihat lebih mewah sehingga sangat cocok dengan body Yamaha NMax 155 yang bongsor… Baca juga: Alasan Lebih Memilih Yamaha NMax 155 2018 dibanding PCX 150 2018…

Apakah suspensi belakang Yamaha NMax 155 2018 bisa dipasangkan di Yamaha NMax 155 lawas…?? Ternyata suspensi belakang Yamaha NMax 155 versi 2018 yang sudah menggunakan subtank (tabung) ini bisa dipasangkan pada Yamaha NMax 155 generasi lawas… Bahkan pemasangannya pun Plug and Play (PNP) alias tanpa banyak atau bahkan melakukan ubahan apapun… Tentunya bisa menjadi pilihan bagi para pengguna Yamaha NMax 155 generasi lawas yang merasa suspensi belakangnya terlalu keras dan ingin mengganti dengan suspensi belakang Yamaha NMax 155 model 2018 yang sudah memakai subtank (tabung)…

Berapa harga suspensi belakang tabung Yamaha NMax 155 2018…?? Website Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) memang lengkap dan juga mudah banget diperasikan… Tinggal buka website resmi Yamaha dan menuju ke menu Parts dan Aksesoris, kemudian pilih model Yamaha NMax 155 tahun 2018… Tinggal cari deh suspensi belakang subtank Yamaha NMax 155 terbaru ini…

harga shock belakang nmax 2018

Jika sudah maka akan langsung muncul nama partnya yakni Shock Absorber Assy, Rear dengan nomor partnya adalah 2DPF2210-20… Harga Eceran Direkomendasikan (HED)nya adalah Rp. 569.000 untuk satu buahnya… Jadi jika kita membeli suspensi belakang tabung Yamaha NMax 155 2018 satu pasang maka totalnya kisaran Rp. 1.138.000 saja…

Last, bagi para pengguna Yamaha NMax 155 generasi lawas dan ingin mengganti suspensi belakangnya dengan kepunyaan Yamaha NMax 155 versi 2018 harganya sekitar Rp. 1.138.000 saja untuk satu pasang yakni kanan dan kiri… Tentunya harga pada tiap tiap kota bisa jadi berbeda seperti halnya harga motor yang pada setiap daerah juga berbeda beda karena banyak yang mempengaruhi termasuk biaya pengiriman dan lainnya… Bagi yang ingin mengganti suspensi belakang Yamaha NMax 155 lawas dengan suspensi belaang subtank milik Yamaha NMax 155 2018 langsung saja indent di dealer Yamaha terdekat nih… Hasta mañana…

Bagikan artikel:

Ardian

LajuMotor.com merupakan website seputar dunia otomotif roda dua maupun roda empat Indonesia maupun dunia...

Related Post

2 thoughts on “Harga Shock Tabung Yamaha NMax 2018…”

  1. tanya dong mas …. agat sedikit oot … selama ini saya pakai honda spacy … saya pengen ganti shockbreaker belakang dangan yang empuk . pakai apa ya ? lama2 pegel juga pakai motor ini .. 🙂

    Reply

Leave a Comment