Akibat Dilarangnya Winglet di MotoGP 2017…

Follow Google News LajuMotor.com

Ardian

Winglet di MotoGP

Yeah… Penggunaan winglet di MotoGP memang semakin lama semakin booming saja… Dari awalnya hanya tim pabrikan Ducati hingga akhirnya menjangkiti tim pabrikan Honda dan Yamaha… Di MotoGP musim 2015 lalu memang penggunaan saya kecil di samping fairing ini memang terbukti menambah kemonceran Ducati Desmosedici GP15 yang digeber Andrea Dovizioso dan Andrea Iannone… Hingga akhirnya pada musim berikutnya pembalap Honda Marc Marquez pun ikut mencoba menggunakan winglet ini… Tidak ketinggalan pembalap Yamaha Jorge Lorenzo dan Valentino Rossi yang dulu menolaknya pun ikut menggunakan…

Dari segi fungsi jelas keberadaan winglet ini sangat menambah down force motor yang digeber oleh para pembalap… Menambah stabil karena ikut mendongkrak sisi areodinamis dari fairing motor tersebut… Tapi penggunaan winglet ini jelas merusak keindahan motor itu sendiri… Lebih dari itu keberadaan winglet ini juga dapat mengganggu keselamatan para pembalap… Terutama pada saat side by side, dan bukan isapan jempol pula… Pernah terjadi pembalap tersenggol winglet dari Ducati Desmosedici GP16…

Winglet yang dulunya kecil dan hanya terdapat sepasang saja lama kelamaan memang mengalami berubahan bentuk dan jumlah… Mungkin para insinyur memang menyadari kalau penggunaan winglet yang kecil tersebut belum maksimal… Mereka pun menambah lagi satu pasang hingga akhirnya ada empat buah winglet di fairing Ducati Desmosedici GP16… Tidak hanya itu, bentuknya pun semakin besar dan melebar membuat Ducati Desmosedici GP16 semakin menyerupai Lele… Tim Ducati pun pernah mencoba memasang enam buah winglet pada seri Le Mans di musim 2016 lalu…

Marc Marquez RCV213V winglet

Tapi akhirnya kejelasan tentang penggunaan winglet di MotoGP pun terdengar juga… Setelah sebelumnya dilarang penggunaannya di Moto3 dan Moto2 kini akhirnya winglet juga dilarang digunakan di ajang MotoGP… Jelas merupakan hal posiitf yang dilakukan oleh race director dan komisi balap lainnya mengingat winglet ini bisa mengganggu faktor keselamatan…

Nah, akibat dilarangnya penggunaan winglet ini jelas saja memberikan dampak yang signifikan pada tim Ducati… Maklum saja karena sebelum musim 2016 ini memang hanya tim ini yang amat sangat akrab dengan winglet… Tim yang lain memang sih menggunakan winglet juga, tapi sepertinya yang akan lebih dipusingkan dengan dilarangnya winglet ini adalah pada tim Ducati… Ducati Desmosedici sendiri memang terlihat moncer banget setelah dipasangnya winglet ini… Papa Gigi Dall’igna pun tersenyum senyum ketika melihat Ducati Desmosedici yang digeber duo Andrea terlihat sangat bersaing…

Namun pada musim 2017 nanti jangan harap masih bisa menggunakan winglet… Sepertinya tim Ducati harus kerja lebih keras lagi untuk memperbaiki sisi aerodinamika motornya… Karena memang winglet ini berkaitan dengan sisi aerodinamika Desmoseidici… Tim lain yang saat ini masih menggunkan winglet pun demikian… Masalahnya apakah tim Ducati masih bisa menguasai pada awal awal musim ketika sudah melepas wingletnya pada musim 2017 nanti…?? Yagh, patut ditunggu juga dan yang menambah keseruan musim 2017 nanti adalah banyaknya rider muda yang naik kelas ke MotoGP… Selain itu transfer antar pembalap pun juga lagi ramai ramainya… Oke, sampai jumpa di musim 2017… Hasta mañana…

Bagikan artikel:

Ardian

LajuMotor.com merupakan website seputar dunia otomotif roda dua maupun roda empat Indonesia maupun dunia...

Related Post

3 thoughts on “Akibat Dilarangnya Winglet di MotoGP 2017…”

  1. winglet merusak keindahan motor? selera!

    namanya motor prototype gak harus indah, yang penting bisa kencang dan yang penting lagi bisa nampilin sponsor dengan jelas ekekekekekekeke

    h2r aja motor produksi pakai winglet, apakah h2r tidak indah? lagi2 jawabnya….. selera!

    Reply

Leave a Comment