Yeah… Persaingan motor sport 250 beberapa hari belakangan ini mulai memanas… Kemunculan Honda CBR250RR ternyata menimbungkan efek yang cukup dahsyat bagi para pesaingnya… Yamaha dengan R25 yang baru berumur sekitar 3 tahunan pun terlihat tak berkutik melawan CBR250RR… Bahkan santer digosipkan motor 250 cc terbaru dari Yamaha tersebut akan mendapatkan facelift yang begitu besar (klik)… Namun bila melihat para penguhi segmen sport 250 yang paling mendesak untuk difacelift besar besaran adalah Kawasaki Ninja 250… Yoi, jagoan dari Kawasaki tersebut adalah paling tua dari ketiganya… Selain itu performa Kawasaki Ninja 250 paling kecil diantara ketiga motor tadi…
Bila bicara masalah performa memang Kawasaki Ninja 250 saat ini bagaikan anak bawang… Mesin 250 cc nya hanya menghasilkan power sebesar 32 PS, otomatis menjadi yang paling kecil… Sementara Yamaha R25 sendiri dapat menghasilkan tenaga sebesar 36 PS… Sementara Honda CBR250RR yang baru saja lahir seolah berada di atas awan dengan power paling besar yakni mencapai 38,7 PS…
Memang power sebesar itu mungkin amat jarang sekali digunakan secara maksimal dijalanan raya… Selain bahaya ngebut di jalanan juga kondisi jalanan yang sudah penuh kendaraan… Tapi performa motor sampai saat ini memang menjadi pembahasan yang sangat menarik… Meskipun jarang atau bahkan tidak pernah digunakan, performa motor yang paling besar menjadikan penunggangnya merasa puas… Yoi, ada semacam kebanggaan tersendiri ketika tunggangannya memiliki power yang paling besar dikelasnya… Meskipun ya sepeti tadi, jarang atau bahkan tidak pernah digunakan secara maksimal…
Kawasaki Ninja 250 memang santer digosipkan akan mengalami update besar besaran pada tahun 2017… Umur Kawasaki Ninja 250 sendiri memang sudah cukup tua, hadir di Indonesia sebelum Yamaha R25… Dan kalau dilhat lihat update Kawasaki Ninja 250 untuk 2017 memang dirasa pas… Karena Honda CBR250RR pun pada penghujung tahun 2016 ini belum terdistribusikan secara maksimal… Paling tidak mulai semester awal tahun 2017 baru didistribusi secara menyeluruh… Kehadiran Kawasaki Ninja 250 2017 bisa saja mengusik Honda CBR250RR pada saat ini… Dan terjadilah jual beli serangan antara pabrikan motor…
Untuk sektor mesin sendiri Kawasaki Ninja 250 2017 digosipkan beberapa hari ini akan menggunakan supercharger… Wow, tentu akan menjadikan Kawasaki Ninja 250 2017 lebih powerfull dari sebelumnya… Jika benar Kawasaki Ninja 250 akan dibekali supercharger maka akan menjadi motor 250 cc pertama yang hadir di Indonesia dengan mengaplikasikan supercharger (cmiiw)…
Dengan menggunakan supercharger sendiri sepertinya Kawasaki akan memaksimalkan power dari Kawasaki Ninja 250 2017… Seolah tidak mau image Ninja-nya dianggap paling inferior maka pada tahun 2017 saatnya melakukan serangan balik terhadap lawan lawannya…
Kawasaki Ninja 250 2017 Pakai Supercharger…??
Penggunaan supercharger pada motor sendiri identik dengan Kawasaki H2… Berkat penggunaan supercharger tersebut Kawasaki H2 maupun H2R dapat melesat paling kencang untuk motor dengan kubikasi mesin 1000 cc menjadikan motor tersebut paling powerfull… Nah, jika Kawasaki benar akan menanamkan supercharger pada Kawasaki Ninja 250 bisa jadi akan menjadikan motor tersebut jadi yang paling powerfull dikelasnya layaknya Kawasaki H2… Namun tentu hal ini masih belum dapat dipercaya karena Kawasaki sendiri masih belum memberikan keterangan resmi mengenai Kawasaki Ninja 250 2017… Yagh, kita tunggu saja pada tahun depan apakah Kawasaki benar benar menghadirkan Ninja 250 yang lebih powerfull atau cukup sedikit menyamai lawan lawannya… Hasta mañana…
dipasang di Kawasaki GPX 250 cc 2 silinder segaris yang power standarnya tembus 50 PS…… Jossssssssss
Keluarin Ninja 250 dengan supercharge atau 4 silinder sekalian pasti bengis.
lha kalo pake SC, kira2 mau dijual berapaan yow?