Pilihan Warna Baru Yamaha MT 25 2022, Makin Keren…!!

Follow Google News LajuMotor.com

Ardian

Yamaha MT 25 2022
Yamaha MT 25 2022

ardiantoyugo.com – Menjelang akhir tahun 2021 ini Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) resmi menghadirkan penyegaran terhadap motor naked sport terbarunya… Warna baru Yamaha MT 25 2022 kini hadir pada 25 Oktober 2021 dengan penampilan yang lebih keren dibandingkan model sebelumnya… Untuk model 2022 ini hadir dengan warna dan juga grafis dengan sentuhan baru yang membuatnya tampil semakin gagah dan sporty… Dan harganya pun tergolong cukup terjangkau…

Yamaha MT25 2022 hadir dengan dua pilihan warna yakni Metallic Blue dan juga Metallic Dark Grey… Untuk warna Metallic Blue sendiri hadir dengan sentuhan warna biru khas Yamaha mulai dari tangki bahan bakar, bodi tengah, hingga sentuhan warna biru pada velg depan maupun belakang… Yamaha juga mengombinasikan dengan warna biru yang lebih gelap pada bagian cover headlamp, spakbor depan, dan juga bodi belakangnya…

Warna Baru Yamaha MT 25 2022

Yamaha MT 25 2022
Yamaha MT 25 2022 Metallic Blue…

Sedangkan warna Yamaha MT 25 2022 Metallic Dark Grey tampil semakin menarik… Warna abu abu pada bagian spakbor depan, cover headlamp, tangki bahan bakar, hingga bodi belakang memang nampak sangat maskulin… Menariknya Yamaha memberikan sentuhan warna biru terang pada bagian velg depan dan belakang… Warna biru pada bagian velg nampak sangat serasi dengan bodi motor yang hadir dengan warna abu abu…

Yamaha MT25 2022 tetap mengusung fitur fitur yang modern dan berkelas… Terlebih lagi headlamp projie yang dihadirkan memang memiliki karakter yang sangat agresif… Berikut ini beberapa fitur unggulan Yamaha MT25: Baca juga: Modifikasi Yamaha MT 25 Makin Gahar…!!

  • sistem pencahayaan full LED
  • speedometer full digital dengan shift timing light
  • MT Series tank cover & air scoop
  • suspensi depan up side down
  • ban tubeless lebar
  • mesin 250 cc powerfull

Harga Yamaha MT 25 2022

Yamaha hanya menghadirkan dua pilihan warna untuk model 2022 yakni Metallic Blue dan Metallic Dark Grey… Sedangkan harga Yamaha MT 25 2022 dijual sebesar Rp. 55.935.000 on the road untuk wilayah DKI Jakarta… Harga tersebut merupakan per bulan Oktober 2021 dan tentunya bisa berbeda beda tiap kota/wilayah karena adanya biaya pengiriman…

Spesifikasi Yamaha MT 25 2022

Yamaha MT 25 2022
Yamaha MT 25 2022 Metallic Dark Grey…

Untuk spesifikasi Yamaha MT 25 2022 masih sama dengan model Yamaha MT 25 2021… Motor ini menggunakan mesin berkapasitas 250 cc, 2 silinder segaris, DOHC, dengan 8 katup, dan berpendingin cairan… Soal tenaganya sendiri mencapai 26,5 kW atau sekitar 36,03 PS pada 12.000 rpm dan torsi puncaknya mencapai 23,6 Nm pada 10.000 rpm…

Sistem Pelumasan basah
Kapasitas Oli Mesin total = 2,40L : berkala = 1,80L ; ganti filter oli = 2,10L
Sistem Bahan Bakar Fuel Injection
Tipe Mesin 4 langkah berpendingin cairan, DOHC
Jumlah/Posisi Silinder 2 silinder/tegak
Diameter X Langkah 60,0 x 44,1 mm
Perbandingan Kompresi 11,6 : 1
Daya Maksimum 26.5 kW/12.000 rpm
Torsi Maksimum 23.6 Nm/10.000 rpm
Sistem Starter elektrik starter

Dimensi & Berat Yamaha MT 25

Dari segi dimensinya motor ini tidak terlalu besar, dan yang terpenting adalah ketinggian joknya cukup ramah untuk orang Indonesia yakni hanya 780 mm saja… Untuk beratnya juga standar motor 250 cc 2 silinder yakni 165 kg… Yang paling mantap adalah kapasitas tangki bensinya mencapai 14 liter…!!

Panjang X Lebar X Tinggi 2,090 mm x 755 mm x 1,071 mm
Jarak Sumbu Roda 1.380 mm
Jarak Terendah Ke Tanah 160 mm
Tinggi Tempat Duduk 780 mm
Berat Isi 165 Kg
Kapasitas Tangki Besin 14 Liter

Rangka Yamaha MT 25

Tipe rangka Yamaha MT 25 sendiri menggunakan Diamond Frame… Suspensi depan tentunya sudah up side down yang menambah pengendalian maksimal sang motor… Sedangkan sistem pengereman sudah cakram baik depan maupun belakang…

Tipe Rangka Diamond
Suspensi Depan Teleskopik Fork (Inverted)
Suspensi Belakang Linkless Monoshock
Ban Depan 110/70-17M/C (54S)
Ban Belakang 140/70-17M/C (66S)
Rem Depan Single disc brake
Rem Belakang Single disc brake

Kelistrikan Yamaha MT 25

Sistem kelistrikan Yamaha MT 25 2022 juga sama dengan model terdahulu… Menggunakan sistem pengapian TCI dan tipe busi yang direkomendasikan adalah NGK CR9E…

Sistem Pengapian TCl
Battery GTZ8V
Tipe Busi NGK/CR9E
Bagikan artikel:

Ardian

LajuMotor.com merupakan website seputar dunia otomotif roda dua maupun roda empat Indonesia maupun dunia...

Related Post

Leave a Comment