Warna Baru Yamaha R25 2018, Silver Black Keren…

Follow Google News LajuMotor.com

Ardian

yamaha r25 2018

Yeah… Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) pada akhir tahun 2018 ini memperkenalkan warna baru untuk Yamaha YZF R25… Yoi, sosok motor sport kelas 250 cc dari Yamaha tersebut kini hadir dengan warna baru… Tentunya untuk bersaing melawan Honda CBR250RR dan juga All New Kawasaki NInja 250 2018… Yamaha Indonesia sendiri menghadirkan warna baru untuk Yamaha YZF R25 tipe standar (non abs)… Total ada tiga varian warna baru untuk Yamaha YZF R25 yang kini terlihat lebih fresh dan kekar… Warna dan penggunaan garfis baru ini membuat tampang Yamaha YZF R25 terlihat lebih sedap dipandang mata… Terutama warna abu abu, terlihat lebih mantap dan keren…

Ketiga varian warna baru Yamaha YZF R25 tersebut adalah Metallic Black, Deep Purplish Blue, dan juga Silver Black seperti yang ada pada foto pertama di atas… Varian warna terakhir memang terlihat lebih menawan dan keren… Perpaduan warna silver dan hitam dengan striping kuning stabilonya terlihat mantap… Apalagi warna velg varian Silver Black juga menggunakan warna kuning stabilo… Bagian body terlihat kalem namun pada bagian kaki kaki terlihat lebih mencolok…

yzf r3 color 001 2018 004

Untuk varian warna Deep Purplish Blue sendiri menggunakan warna biru gelap dengan perpaduan warna hitam… Warna ini lebih menimbulkan kesan garang/sangar dengan sedikit aura misterius… Pada bagian velgnya juga dilabur dengan warna biru gelap layaknya bagian body… Sedangkan untuk warna Metallic Black lebih terkesan misterius dengan warna body dan velg hitam plus penggunaan striping merah minimalis pada bagian body dan velgnya…

Secara penampilan, Yamaha YZF R25 juga memiliki desian yang racy… Bagian depan menggunakan lampu kotak yang cukup terlihat sporty… Selain itu bentuk airing juga racy looks, bagian tanki sudah menggunakan cover/kondom yang membuat terlihat lebih kekar dan berotot… Pada bagian belakang juga mempunyai body yang minimalis dan juga mantap dengan jok split seat…

yzf r3 color 002 2018 003

Yamaha YZF R25 sendiri dibekali dengan mesin berkubikasi 250 cc DOHC dengan berpendingin cairan, 4 valve per silinder… Mesin dengan kompresi 11,6 : 1 tersebut menghasilkan power sebesar 26,5 kW pada 12.000 rpm dan juga torsi maksimal sebesar 22,6 Nm pada 10.000 rpm… Sedangkan untuk fiturnya sendiri Yamaha YZF R25 menggunakan speedometer kombinasi digital dan analog… Yamaha YZF R25 juga dilengkapi dengan ban lebar ukuran 110/70-17 untuk depan dan 140/70-17 untuk belakang…

Warna Baru Yamaha R25 2018, Silver Black Keren…

Untuk harganya sendiri Yamaha YZF R25 dibandrol dengan harga Rp. 56.200.000 untuk varian standar atau non ABS… Sedangkan untuk varian rem ABS dibandrol dengan harga Rp. 62.200.000… Last, kehadiran warna baru ini tentu sebagai bentuk perlawanan untuk melawan Honda CBR250RR dan juga Kawasaki Ninja 250 2018… Hasta mañana…

Spesifikasi Yamaha YZF R25:

Mesin
TIPE MESIN Liquid cooled 4-stroke, DOHC
SISTEM BAHAN BAKAR Fuel Injection
TIPE KOPLING Basah, Kopling manual , Multiplat
TIPE TRANSMISI Constant mesh 6-kecepatan
JUMLAH / POSISI SILINDER Inline 2-cylinder
DIAMETER X LANGKAH 60,0 x 44,1 mm
PERBANDINGAN KOMPRESI 11,6 : 1
DAYA MAKSIMUM 26,5kW/12000rpm
TORSI MAKSIMUM 22.6Nm/10000rpm
SISTEM STARTER Elektrik starter
SISTEM PELUMASAN Basah
KAPASITAS OLI MESIN Total = 2,40 L ; Berkala = 1,80 L ; Ganti filter oli = 2,10 L
Dimensi
P X L X T 2090mm X 720mm X 1135mm
JARAK SUMBU RODA 1380mm
JARAK TERENDAH KE TANAH 160mm
TINGGI TEMPAT DUDUK 780mm
BERAT ISI 166 kg
KAPASITAS TANGKI BENSIN 14 Liter
Rangka
TIPE RANGKA Diamond
SUSPENSI DEPAN Teleskopik
SUSPENSI BELAKANG Swing Arm
BAN DEPAN 110/70-17M/C (54S)
BAN BELAKANG 140/70-17M/C (66S)
REM DEPAN Cakram Hidrolik, Piston Ganda
REM BELAKANG Cakram Hidrolik, Piston Tunggal
Kelistrikan
SISTEM PENGAPIAN TCI
BATTERY GTZ8V
TIPE BUSI NGK/CR9E
Bagikan artikel:

Ardian

LajuMotor.com merupakan website seputar dunia otomotif roda dua maupun roda empat Indonesia maupun dunia...

Related Post

1 thought on “Warna Baru Yamaha R25 2018, Silver Black Keren…”

Leave a Comment