Yamaha AeroSports X 2023 Tampil Keren dan Powerfull…!!

Follow Google News LajuMotor.com

Ardian

Yamaha Aerosports X 2023
Yamaha Aerosports X 2023 Dark Night...

ardiantoyugo.com – Yamaha kembali memperkenalkan skutik kelas 155 cc terbarunya pada bulan Februari 2023 kali ini… Dialah Yamaha AeroSports X 2023 yang hadir dengan desain berkelas, sporty, dan juga keren… Motor ini hadir di Negeri Tirai Bambu alias China, meskipun hadir di China namun motor ini asli merk Yamaha… Yup, Yamaha China memperkenalkan sang motor untuk pasar dalam negeri saja… Namun jika melihat desain atau penampilannya memang motor ini sedikit mirip dengan salah satu motor yang sudah sangat lama hadir di Indonesia…

Yup, secara desainnya sendiri memang Yamaha AeroSports X China ini sangat mirip dengan Yamaha Aerox 155 2023 Indonesia… Hal ini memang tidak mengherankan, pasalnya Yamaha China cukup sering menggunakan nama sendiri untuk skutik produk globalnya yang dipasarkan di Negeri China… Meskipun memiliki perbedaan nama, namun skutik satu ini sejatinya memiliki desain dan juga fitur mirip dengan Yamaha Aerox 155… Begitu juga dengan spesifikasi mesin yang diusung pun sama sama menggunakan mesin berkapasitas 155 cc… Dari segi performanya pun juga bisa dibilang sebelas dua belas dengan Yamaha Aerox 155…

Yamaha AeroSports X 2023

Secara desain Yamaha AeroSports X 2023 terlihat masih menggunakan desain yang sama seperti Yamaha Aerox 155 generasi ke dua… Motor ini hadir dengan headlamp alias lampu utama LED yang sangat tajam serta terdapat LED DRL… Desain bagian depan juga nampak sangat agresif dan juga sporty… Satu yang menarik memang bentuk fairing samping sang motor yang terlihat tegas dan berkarakter… Sayangnya untuk lampu sein depan dan juga belakang masih setia menggunakan lampu bohlam biasa… Hal ini sedikit kurang menarik pasalnya untuk skutik kelas 125 cc saat ini bahkan sudah menggunakan sistem pencahayaan sepenuhnya LED…

Beralih ke bagian belakang, sang motor tetap menggunakan desain deck tengah menonjol yang berfungsi sebagai tangki bahan bakar… Untuk desain body belakangnya juga nampak sporty dengan garis desain yang mengalir… Sedangkan jok sang motor sendiri nampak lebar, meskipun untuk jok penmumpangnya terlihat sempit dan tipis layaknya sebuah motor sport… Untuk lampu belakang dibuat mnimalis dan juga sudah menggunakan bohlam LED… Desain knalpotnya juga dibuat cukup besar dengan tambahan cover knalpot berwarna hitam… Secara keseluruhan memang tidak ada perbedaan antara Yamaha Aerox 155 dan Yamaha AeroSports X 155…

Fitur Yamaha AeroSports X 2023

Yamaha Aerosports X 2023
Yamaha Aerosports X 2023 Dark Night…

Beralih ke bagian fitur Yamaha AeroSports X 2023 selain sudah menggunakan lampu utama LED dan lampu belakang LED, ada beberapa fitur menarik lainnya… Salah satunya adalah penggunaan panel meter LCD dengan multi information displayPanel meter ini memiliki dimensi yang cukup besar dan negative display… Menariknya lagi Yamaha menghadirkan fitur Y-Connect dimana pengendara Yamaha dapat menghubungkan Smartphone dengan sang motor melalui jaringan Bluetooth… Berikut beberapa fitur lainnya:

  • panel meter full digital dengan negative display
  • storage box dengan power supply
  • lampu depan LED dan lampu belakang LED
  • desain lampu depan dan belakang sporty
  • penggunaan roda depan dan belakang diameter 14 inci
  • penggunaan rem depan cakram dengan ABS
  • kapasitas tangki bahan bakar 5,5 liter
  • pijakan kaki dengan desain nyaman
  • pengguna dapat mengkoneksikan motor dengan smartphone dengan Y-Connect
  • mesin berkapasitas 155 cc
  • kapasitas bagasi bawah jok 24,5 liter

Harga Yamaha AeroSports X 2023

Yamaha Aerosports X 2023
Yamaha Aerosports X 2023 Lightning Silver…

Yamaha China menghadirkan dua pilihan warna yakni Lightning Silver dan juga Dark Night… Sedangkan untuk berat Yamaha AeroSports X 2023 dijual sebesar 25.800 Yuan China atau sekitar 56,96 jutaan Rupiah… Dengan catatan sesuai dengan kurs saat artikel ini diketik dimana 1 Yuan China setara dengan 2.208,04 Rupiah… Dari segi harganya sendiri tergolong cukup terjangkau untuk pasaran China…

Spesifikasi Yamaha AeroSports X 2023

Beralih ke bagian spesifikasi Yamaha AeroSports X 2023 menggunakan mesin yang sama dengan Yamaha Aerox 155 yakni 155 cc… Mesin ini memiliki konfigurasi silinder tunggal, SOHC, 4 langkah, 4 katup, dan berpendingin cairan… Sedangkan untuk tenaga puncaknya sendiri mencapai 11,3 kW atau setara dengan 15,36372 PS pada 8.000 rpm… Untuk torsi puncaknya sendiri mencapai 13,9 Nm yang diraih pada 6.500 rpm… Dari segi performa memang motor ini masih sangat bertenaga dengan mesin berkapasitas 155 cc…

Engine Type Water cooled, 4 stroke, SOHC, 4 valve, Air cooled
Fuel Supply Electronic Fuel Injection
Front & Rear Light LED/LED
Cylinder Single Cylinder
Engine Capacity 155 cc
Diameter x Stroke 58.0 mm x 58.7 mm
Compression Ratio 11.6 : 1
Maximum Power 11.3 kW @ 8000 rpm
Maximum Torque 13.9 Nm @ 6500 rpm
Starting Method Electric Starting
Ignition Method TCI
Transmission Type V-shaped belt stepless transmission

Dimensi & Berat Yamaha AeroSports X

Dari segi dimensi memang motor ini nampak besar dan sporty, dengan desain yang berkelas dan menawan… Untuk ketinggian tempat duduknya sendiri mencapai 790 mm… Sedangkan berat Yamaha AeroSports X 2023 mencapai 126 kg dengan kapasitas tangki bahan bakar mencapai 5,5 liter…

Total Length 1980 mm
Total Width 700 mm
Total Height 1150 mm
Seat Height 790 mm
Wheelbase 1350 mm
Ground Clearance 145 mm
Weight 126 kg
Bagikan artikel:

Ardian

LajuMotor.com merupakan website seputar dunia otomotif roda dua maupun roda empat Indonesia maupun dunia...

Related Post

Leave a Comment