ardiantoyugo.com – Kawasaki Motor Indonesia (KMI) baru saja merilis lagi sebuah video mengenai Kawasaki Ninja ZX 25R… Motor sport seperempat liter 4 silinder ini ternyata memang sudah ditest di sirkuit… Tidak tanggung tanggung, Kawasaki membawa Jonathan Rea dan Alex Lowes dalam pengetesan kali ini… Dua pembalap terbaik Kawasaki yang melakukan test di Sirkuit Jerez… Di sana juga nampak video top speed Ninja ZX 25R yang sedang digeber di track lurus Jerez…
Alex Lowes juga mengomentari calon motor terbaru dari Kawasaki Indonesia ini… Dia menggambarkan sosok ZX 25R ini sebagai versi kecil dari motor yang mereka berdua pakai di ajang balap WSBK… Alex Lowes juga menyukai motif honeycomb alias sarang lebah yang ada di bagian fairing… Dikombinasikan dengan warna emas menurutnya terlihat sangat bagus…Â
Video Top Speed Ninja ZX-25R
Sedangkan Jonathan Rea lebih menyukai sisi agresifitas pada motor ini… Dia memuji sosok Kawasaki ZX 25R ini sangat keren… Dan tidak lama motor ini pun langsung digeber oleh Jonathan Rea… Tentunya bersama dengan rekannya yakni Alex Lowes… Terdengar suara lengkingan dari knalpot under belly exhaust-nya memang melengking khas suara motor 4 silinder…
Lebih menariknya lagi adalah ketika dalam video juga menampilkan top speed Ninja ZX 25R ketika digeber di Jerez… Saat digeber oleh Jonathan Rea, motor ini tembus hingga 160 km per jam pada 17.000 rpm di gear 5… Ingat, masih di gear 5 yang tentunya untuk top speed masih bisa terus ditambah…
Dan benar saja, ketika shift up ke gear 6 langsung menuju ke 162 km per jam dan putaran mesin sedikit drop ke 15.500 rpm… Cuman segitu doang…?? Tentunya tidak, masih ada sisa beberapa rpm untuk bisa menunjukkan berapa besar top speed sang motor…
Tentunya potensi top speed maksimal di gear 6 masih berpeluang sangat besar untuk bertambah… Dan menariknya lagi top speed Ninja ZX 25R ini diraih ketika motor dalam kondisi standar… Yoi, tentunya tidak ada perubahan dari segi apapun bahkan knalpot pun masih standar…
Last, video ini tentunya semakin menambah penasaran berapa top speed yang sebenarnya pada gear 6… Ketika throttle benar benar mentok dan percepatan benar benar habis… Saya sendiri juga penasaran dengan mesin 250 cc 4 silindernya…