ardiantoyugo.com – Sanyang Motor Co., Ltd (SYM) yang merupakan pabrikan motor asal Taipei, China memang sudah dikenal hingga ke berbagai negara di luar China… Bahkan SYM sendiri juga sudah hadir di beberapa negara Eropa termasuk Yunani… Dan pada April 2021 ini SYM Greece (Yunani) resmi memperkenalkan SYM VF 125 2021 dengan mesin baru yang sudah memenuhi standarisasi EURO 5… Yup, motor bebek satu ini tidak mau kalah dengan jajaran motor maticnya yang sudah lebih dulu menggunakan mesin yang lebih bersih dan lolos EURO5…
SYM VF 125 sendiri pertama kali diperkenalkan sejak 2019 silam… Meskipun sebuah motor bebek, namun peampilannya terlihat sangat sporty… Hal ini terlihat dari desain motornya yang serba meruncing dari depan hingga belakang… Ditambah lagi menggunakan spakbor depan ala motor sport dan juga adanya aksesoris rangka tralis pada bagian atas mesin… Meskipun rangka tralis kecil tersebut bukan merupakan rangka utamanya… Dan pada beberapa bagian terlihat menggunakan finishing carbon looks…
Spesifikasi SYM VF 125 2021
SYM VF 125 sendiri dibekali dengan mesin berkapasitas 123 cc, berpendingin udara, 4 percepatan, dan dengan sistem pengakabutan bahan bakar EFI dari Keihin… Untuk model lawas sendiri memiliki tenaga hanya 8,5 PS pada 8.000 rpm dan torsi 8,7 Nm pada 5.500 rpm… Namun untuk model 2021 tenaganya naik menjadi 9,7 PS pada 8.500 rpm dan dengan torsi 8,7 Nm pada 7.000 rpm…
SYM VF 125 sendiri juga memiliki konsumsi bahan bakar yang sangat irit… Konsumsi bahan bakar SYM VF 125 2021 mencapai 1,68 liter per 100 km dengan metode pengujian WMTC3… Dengan kata lain motor bebek satu ini sanggup menempuh sekitar 59,5 km hanya dengan 1 liter bahan bakar…
Cooling | Air cooled |
Cylinder | 1 cylinder |
Valves | 2 valves |
Fuel system | EFI (Keihin) |
Transmisson | 4 speed |
Max. Power | 9,7 PS @ 8.500 rpm |
Max. Torque | 8,7 Nm @7.000 rpm |
Start | Electric & kick starter |
Consumption | 1,68 l / 100 km (WMTC3) |
Length | 1,965 mm |
Width | 720 mm |
Height | 1,125 mm |
Weight (full liquid) | 115 kg |
Front brake | Disc 220 mm, 2 piston |
Rear brake | Disc 220 mm, CBS |
Front tyre | 70/90 – 17 Tubeless |
Rear tyre | 120/70 – 17 Tubeless |
Harga SYM VF 125 2021
SYM VF 125 juga dilengkapi dengan beberapa fitur menarik, seperti pada bagian speedometer menggunakan kombinasi digital dan analog… Untuk tachometer menggunakan tampilan analog, sedangkan petunjuk kecepatan, indikator gear, jam digital, serta indikator bahan bakar menggunakan tampilan digital…
Harga SYM VF 125 2021 di Yunani ditawarkan sebesar 1.995 Euro atau sekitar 34,10 jutaan Rupiah… Dengan catatan untuk kurs saat ini adalah 1 Euro setara dengan 17.094,48 Rupiah… Harga yang tergolong mahal untuk ukuran sebuah motor bebek jika dibandingkan harga motor bebek di Indonesia… Namun harga motor di Yunani secara umum memang lebih mahal dibandingkan harga motor di Tanah Air…