ardiantoyugo.com – Tepat pada tanggal 1 April 2022 kemarin TVS Motor Indonesia resmi menghadirkan salah satu motor dengan penampilan nyentriknya di Tanah Air… TVS XL 100 Heavy Duty resmi diperkenalkan dengan penampilan yang sangat unik… Dan dengan mengusung label Heavy Duty tentunya motor ini siap menemani pengendara menjalani tugas berat… Namun tetap asik dengan desainnya yang sedikit retro modern…
Secara desain motor satu ini memang out of the box, dimana penampilannya benar-benar terlihat unik… Terlihat layaknya sebuah motor bebek namun dengan bagian deck rata… Hal ini untuk memudahkan pengendara untuk membawa barang bawaan dengan jumlah banyak dan berat… Sedangkan untuk pijakan pengendara disediakan footstep pada samping kanan dan kiri mesin…
TVS XL 100 Heavy Duty
Penampilan TVS XL 100 Heavy Duty memang sedikit retro, hal ini terlihat dari penggunaan lampu depan bulat dan juga lampu sein serta lampu belakang kotak… Sang motor juga memiliki suspensi depan yang cukup panjang hingga ke triple clamp atas, dan tidak ketinggalan dilengkapi dengan karet pelindung suspensi…
Sedangkan setang kemudinya juga nampak sangat panjang ke atas… Sementara itu bagian belakang menggunakan jok yang terlihat cukup tebal… Untuk jok pembonceng dibuat terpisah, namun jika dibanding dengan jok pengendara bisa dibilang tidak memiliki jarak ketinggian yang terlalu jauh…
Fitur TVS XL 100 Heavy Duty
Dari segi fitur TVS XL 100 Heavy Duty memang ada beberapa hal yang cukup menarik… Salah satunya adalah penggunaan lampu LED DRL dengan desain yang stylish… Salah satu fitur dari sang motor memang dapat membawa barang bawaan yang banyak dan berat di deck depan… Selain itu bagian joknya juga dibuat tebal, lebar, dan nyaman…
Satu hal lain yang cukup unik dari TVS XL-100 adalah bagian jok belakang dapat dilepas untuk membawa barang bawaan yang lebih berat… Sudah disediakan besi penompang kokoh pada bagian bawah jok… Berikut beberapa fitur andalannya:
- lampu LED DRL pada bagian depan
- spion bulat retro dengan finishing chrome (khusus warna coklat)
- cover muffler dengan finishing chrome (khusus warna coklat)
- jok dual tone warna coklat dan krem (khusus warna coklat)
- charger handphone (khusus warna coklat)
Harga TVS XL 100 Heavy Duty
TVS Motor Indonesia menghadirkan dua pilihan warna yakni Hitam dan Coklat… Sedangkan untuk harga TVS XL 100 Heavy Duty dijual sebesar Rp. 13.900.000 untuk warna Hitam… Sedangkan untuk harga TVS XL-100 Coklat dijual sedikit lebih mahal yakni Rp. 14.390.000 karena dari segi penampilan lebih eksklusif… Harga tersebut per bulan April 2022 dan on the road untuk wilayah DKI Jakarta…
Spesifikasi TVS XL 100 Heavy Duty
Beralih ke bagian spesifikasi TVS XL 100 Heavy Duty menggunakan mesin berkapasitas 99,7 cc… Mesin ini memiliki konfigurasi silinder tunggal, 4 langkah, berpendingin udara, dan tentunya sudah Injeksi… Motor ini memiliki tenaga puncak sbeesar 3,2 kW atau setara dengan 4,4 PS pada 6.000 rpm… Sedangkan torsinya mencapai 6,5 Nm yang diraih pada 3.500 rpm…
Namun yang menarik adalah mesin yang diusung menggunakan sistem transmisi kecepatan tunggal alias single speed yang cukup unik… Hal ini membuat sang motor menjadi yang pertama yang dapat dioperasikan hanya dengan satu perpindahan gigi saja… Dan tentunya dapat digunakan sebagai motor dengan sistem transmisi otomatis…
Tipe Mesin | Silinder Tunggal, 4 Langkah, Pendingin Udara, Injeksi |
Diameter x Langkah | 51mm x 48.8mm |
Kapasitas Mesin | 99.7 cc |
Tenaga Maksimal | 3.2 kW (4.4 PS) @ 6000 rpm |
Torsi Maksimal | 6.5 Nm @ 3500 rpm |
Tipe Pemindah Daya | Automatic |
Sistem Starter | Elektrik Starter dan Kick Starter |
Rangka TVS XL 100
Yang cukup unik memang bagian body motor yang menggunakan metal dan diklaim lebih tahan lama… Untuk suspensi depan menggunakan teleskopik biasa dan suspensi belakang menggunakan double suspensions… Untuk sistem pengereman masih menggunakan rem tromol baik roda depan maupun belakang…
Rem Depan | Tromol 110mm |
Rem Belakang | Tromol 110mm |
Fitur Khusus | SBT (Synchronized Braking Technology) |
Ban Depan | 2.50-16 |
Ban Belakang | 2.50-16 |
Suspensi Depan | Teleskopik Shockabsorber |
Suspensi Belakang | Double Shockabsorber |
Dimensi & Berat TVS XL 100
Dari segi dimensi memang motor ini cukup ramah pengendara karena tidak terlalu tinggi dan besar… Terlebih lagi berat TVS XL 100 Heavy Duty juga tergolong ringan yakni hanya 89 kg… Yang cukup mantap adalah beban angkut maksimalnya mencapai 130 kg… Siap dipakai untuk membawa banyak barang bawaan…
Panjang | 1834 mm |
Lebar | 650 mm |
Tinggi | 1115 mm |
Berat kosong | 89 Kg |
Maksimal Beban Angkut | 130 Kg |
Jarak Sumbu Roda | 1228 mm |
Jarak Ke Tanah | 158 mm |
Pengapian | Fly Wheel Magneto 12V, 200W @ 5000 rpm |
Lampu Depan | 12V-35/35W |
Lampu Belakang | 12V-21W |