Spesifikasi Honda Genio 2022: Ban Lebar jadi Lebih Berat…

Follow Google News LajuMotor.com

Ardian

Honda Genio 2022 CBS ISS
Honda Genio 2022 CBS ISS Fabulous Matte Brown

ardiantoyugo.com – Astra Honda Motor (AHM) resmi memperkenalkan sepeda motor matic terbarunya pada 14 Maret 2022 kali ini… New Genio 2022 dengan velg 12 inci resmi hadir menggantikan Honda Genio generasi lama… Dari segi spesifikasi Honda Genio 2022 tentu ada perubahan terutama pada bagian dimensi sang motor… Meskipun secara desain penampilannya memang tidak jauh berbeda dengan generasi sebelumnya… Perubahan tipis juga hanya terlihat pada bagian headlamp alias lampu utamanya yang kini sedikit lebih mengotak… 

Honda Genio 2022 terbaru hadir dengan dua tipe yakni CBS (Combi Brake System)… Sistem ini memungkinkan rem depan akan aktif ketika pengendara menarik tuas rem belakang di bagian setang sebelah kiri motor… Sedangkan untuk tipe kedua adalah CBS-ISS, selain ada CBS juga dibekali dengan ISS (Idling Stop System)… Untuk sistem kedua membuat mesin otomatis mati ketika berhenti sejenak atau berhenti di lampu merah… Dan untuk menyalakan mesinnya kembali tinggal menarik tuas gas…

Fitur Honda Genio 2022

Hadir dengan penampilan yang sedikit baru, dari segi fitur Honda Genio 2022 juga ada sedikit update… Fitur tambahan yang cukup menarik perhatian adalah hadirnya Power Charger yang terletak di bagian rak depan… Sedangkan untuk fitur lainnya bisa dibilang masih sama dengan generasi lawas… Seperti penggunaan lampu depan LED, hingga speedometer LCD digital berbentuk kotak dengan diameter yang tidak terlalu besar… Berikut beberapa fitur yang diunggulkan:

  • penggunaan lampu depan LED: sentuhan modern dengan dimensi compact, memberikan penerangan yang maksimum saat berkendara di segala kondisi
  • speedometer digital: lebih informatif dan akurat dengan speedmeter, odometer, fuel meter, eco indicator, dan logo Genio yang menyala
  • pengaman kunci kontak dengan tombol pembuka jok: lebih aman (mengurangi resiko pencurian) dan kemudahan membuka U-Box hanya dengan menekan tombol
  • power charger: bisa terus Update dan eksis di mana saja lebih mudah dengan Power Charger untuk mengisi daya gadget
  • kapasitas bagasi bawah jok sebesar 14 liter yang dapat memuat cukup banyak barang bawaan
  • ban dan velg 12 inci: dilengkapi ban tubeless yang menambah keamanan & kenyamanan dalam berkendara dengan desain yang trendy

Spesifikasi Honda Genio 2022

Honda Genio 2022 CBS ISS
Honda Genio 2022 CBS ISS Fabulous Matte Blue…

Untuk spesifikasi Honda Genio 2022 masih tetap dibekali dengan mesin berkapasitas 110 cc… Mesin ini memiliki konfigurasi silinder tunggal, 4 langkah, SOHC, 2 katup, dan berpendingin udara… Tidak ketinggalan juga dilengkapi dengan teknologi Enhanced Smart Power (eSP) khas motor matic Honda… Dan tidak ada perubahan di sektor mesin jika dibandingkan model lawas…

Performa mesin Honda Genio terbaru juga tidak ada perubahan, motor ini memiliki tenaga maksimal sebesar 6,6 kW atau setara dengan 9 PS pada 7.500 rpm… Sedangkan untuk torsi maksimalnya mencapao 9,3 Nm yang diraih pada 5.500 rpm… Untuk performa mesin tentunya bisa dibilang sebelas dua belas dengan Honda BeAT 2022 maupun Honda Scoopy 2022…

Tipe Mesin 4 – Langkah, SOHC, eSP
Sistem Suplai Bahan Bakar PGM – FI ( Programmed Fuel Injection )
Diameter X Langkah 47,0 x 63,1 mm
Tipe Tranmisi Automatic, V-Matic
Rasio Kompresi 10,0 : 1
Daya Maksimum 6,6 kW ( 9,0 PS ) / 7.500 rpm
Torsi Maksimum 9,3 Nm ( 0,95 kgf.m ) / 5.500 rpm
Tipe Starter Elektrik dan Kick Starter
Tipe Kopling Automatic Centrifugal Clutch Dry Type

Rangka Honda Genio

Di bagian rangka menggunakan model Underbone – eSAF (Enhanced Smart Architecture Frame) layaknya Scoopy maupun BeAT… Perubahan besar hadir pada bagian ban dimana sekarang mengguankan ukuran 100/90 untuk depan dan 110/90 untuk belakang dengan diameter 12 inci… Menggantikan model sebelumnya yang menggunakan ukuran ban 80/90 di depan dan 90/90 di belakang dengan diameter 14 inci…

Tipe Rangka Underbone – eSAF ( Enhanced Smart Architecture Frame )
Tipe Suspensi Depan Telescopic
Tipe Suspensi Belakang Swing Arm dengan Suspensi Tunggal
Ukuran Ban Depan 100/90 – 12 59J (Tubeless)
Ukuran Ban Belakang 110/90 – 12 64J (Tubeless)
Rem Depan Cakram Hidrolik Piston Tunggal
Rem Belakang Tromol
Sistem Pengereman Combi Brake System

Dimensi Honda Genio

Perubahan pada bagian ban dan velg ternyata juga mempengaruhi dimensi sang motor… Motor ini menjadi lebih pendek dan sumbu roda juga lebih pendek dibanding spesifikasi Honda Genio 2021… Dan selain itu juga lebih berat jika dibandingkan model lawas yang hanya memiliki bobot 89 kg untuk tipe CBS dan 90 kg untuk tipe CBS ISS… Selisih beratnya mengalami kenaikan sebesar 3 kg untuk semua tipe…

Panjang X Lebar X Tinggi 1.862 x 694 x 1.061 mm
Tinggi Tempat Duduk 744 mm
Jarak Sumbu Roda 1.251 mm
Jarak Terendah Ke Tanah 147 mm
Curb Weight 92 kg (Tipe CBS) 93kg (Tipe CBS – ISS)
Kapasitas Tangki Bahan Bakar 4,2 L
Kapasitas Minyak Pelumas 0,65 L ( Penggantian Periodik )

Harga Honda Genio 2022

Astra Honda Motor (AHM) menghadirkan dua tipe Honda Genio yakni CBS dan CBS ISS dengan harga yang sedikit berbeda… Untuk Honda Genio CBS 2022 hadir dengan warna Radiant Red Black, Radiant Brown Black, dan juga Radiant Black… Dan Honda Genio CBS ISS 2022 hadir dengan warna Fabulous Matte Black, Fabulous Matte Brown, dan juga Fabulous Matte Blue… Sedangkan harga Honda Genio 2022 dijual mulai dari Rp. 18.050.000… Berikut rincian harga untuk per bulan Maret 2022 dan on the road untuk wilayah DKI Jakarta:

  • Harga Honda Genio CBS 2022: Rp. 18.050.000
  • Harga Honda Genio CBS ISS 2022: Rp.18.650.000
Bagikan artikel:

Ardian

LajuMotor.com merupakan website seputar dunia otomotif roda dua maupun roda empat Indonesia maupun dunia...

Related Post

Leave a Comment