Spesifikasi & Harga WMoto XDV 250i 2023, Lawan Honda ADV 250…!!

Follow Google News LajuMotor.com

Ardian

WMoto XDV 250i 2023
WMoto XDV 250i 2023 Scarlet Red...

ardiantoyugo.com – MForce kembali menghadirkan sebuah skutik keren dengan nuansa adventure di penghujung tahun 2022 ini… Dialah WMoto XDV 250i 2023 yang resmi diluncurkan oleh MForce Bike Holdings Sdn. Bhd. pada 9 Desember 2022 lalu… Dari segi penampilan jelas motor ini terlihat sangat gahar dengan lekukan-lekukan tegas mulai dari depan hingga ke bagian belakang… XDV 250i bahkan dibekali dengan dua buah lampu utama dengan garis desain layaknya sebuah headlamp motor sport… Banyak hal yang sangat menarik dari motor satu ini terutama dari segi fitur maupun harga yang ditawarkan… MForce membandrol harga WMoto XDV 250i sangat bersaing untuk kelas skutik 250 cc…

Jika melihat penampilannya mungkin kita akan langsung teringat dengan Longjia XDV 250Si 2023 yang sudah dipasarkan di China pada awal tahun lalu… Hal ini tentunya tidak mengherankan karena WMoto XDV 250i sendiri memang merupakan produk rebranding dari Longjia XDV 250Si di pasaran China… Dari segi penampilan Secara penampilan kedua motor ini memang bisa dibilang bagai pinang dibelah dua… Desainnya dibuat sama persis dengan hanya berbeda pada kombinasi warna yang dihadirkan… Namun WMoto menghadirkan tipe X Project dimana untuk tipe ini tampil lebih keren dari versi Standard berkat pemasangan berbagai macam aksesoris…

WMoto XDV 250i 2023

WMoto XDV 250i 2023
WMoto XDV 250i 2023 X Project Majestic Black…

Secara desain WMoto XDV 250i 2023 memang sedikit gado-gado layaknya sebuah sepeda motor asal Negeri Tirai Bambu pada umumnya… Mungkin terinspirasi dari Honda ADV 150 2022 di Indonesia… Terlihat pada bagian visor depan yang sangat mirip dan tetap bisa dinaik turunkan… Namun bentuk headlamp alias lampu utamanya cukup mirip dengan Longjia VMax… Sedangkan bagian bodi depan mirip ADV 150… Sementara Bodi belakangnya justru mirip Honda X ADV 750… Namun melihat penampilannya memang motor ini terlihat sangat berani dengan garis desain tegas layaknya sebuah adventure bike

Bagian headlamp alias lampu utama benar benar dibuat sporty dengan LED DRL pada bagian atas… Untuk lampu jarak dekat terdapat dua LED proyektor, dan untuk lampu jarak jauh juga terdapat dua buah LED proyektor… Menariknya motor ini juga dilengkapi dengan dua buah lampu kabut (fog lamp) yang terletak pada bagian bawah, menarik juga… Sebuah inovasi yang belum terdapat pada motor matic kelas 250 cc merk Jepang hingga saat ini… Sedangkan untuk lampu belakangnya juga sudah menggunakan LED dengan desain yang minimalis dan sporty

Fitur WMoto XDV 250i 2023

WMoto XDV 250i 2023
WMoto XDV 250i 2023 Admiral Blue…

Berlanjut ke bagian fitur WMoto XDV 250i 2023 yang cukup menonjol adalah penggunaan suspensi depan up side down berwarna hitam… Cukup menarik karena masih sangat jarang motor matic kelas ini menggunakan suspensi depan USD… Sedangkan suspensi belakangnya menggunakan dual shock dan dilengkapi dengan tabung dengan merk KYB… Untuk sektor pengereman tentu sudah cakram depan belakang dan tidak ketinggalan dengan sistem ABS…

Beralih ke bagian dashboard speedometer, nampak layar LCD digital penuh warna dengan banyak sekali informasi di dalamnya… Speedometer ini juga sudah dilengkapi dengan tachometer, jam digital, informasi suhu, hingga tanggal… Sedangkan pada bagian sisi kiri speedometer akan dijumpai soket 12 Volt (charger lighter)… Tidak hanya itu saja karena di dalam glove box juga dijumpai USB charger… Berikut beberapa fitur yang menjadi unggulan:

  • mesin 244 cc dengan performa tinggi
  • sistem ABS dual channel
  • suspensi depan up side down
  • suspensi belakang ganda dengan tabung merk KYB
  • speedometer LCD digital dengan banyak informasi
  • Smart Key System
  • USB charger dan charger lighter 12 Volt
  • lampu depan dan belakang LED dengan desain sporty
  • tangki bahan bakar berkapasitas 13,5 liter
  • lampu latar berwarna biru pada belakang handle switch
  • knalpot dengan dua lubang dan berbentuk sporty
  • ruang penyimpanan kecil di sisi kanan dan kiri bawah stang
  • handle bar aluminium
  • bagasi bawah jok berkapasitas 26 liter
  • velg jari-jari dengan ban tubeless (khusus tipe X Project)
  • windscreen lebih tinggi (khusus tipe X Project)
  • dua buah side box dan satu buah top box (khusus tipe X Project)

Harga WMoto XDV 250i 2023

MForce Bike Holdings Sdn. Bhd. menghadirkan dua varian warna untuk tipe Standard yakni Scarlet Red dan juga Admiral Blue… Sedangkan untuk tipe X Project hanya terdapat satu varian warna yakni Majestic Black… Untuk harga WMoto XDV 250i 2023 dijual mulai dari 18.888 Ringgit Malaysia atau sekitar 66,55 jutaan Rupiah… Sedangkan untuk harga WMoto XDV 250i X Project dijual sedikit lebih mahal yakni 21.888 Ringgit Malaysia atau sekitar 77,12 jutaan Rupiah… Dengan catatan sesuai kurs saat artikel ini diketik dimana 1 Ringgit Malaysia setara dengan 3.523,53 Rupiah…

Spesifikasi WMoto XDV 250i 2023

WMoto XDV 250i 2023
WMoto XDV 250i 2023 Scarlet Red…

Beralih ke bagian spesifikasi WMoto XDV 250i 2023 dibekali dengan mesin berkapasitas 244 cc… Mesin ini memiliki konfigurasi silinder tunggal, 4 langkah, 4 katup, SOHC, dan juga berpendingin cairan… Sedangkan untuk tenaga puncaknya sendiri mencapai 24,8 HP pada 8.750 rpm… Torsi maksimalnya mencapai 23 Nm yang diraih pada 6.750 rpm… Secara performa memang motor satu ini terbilang cukup mantap juga dikelas motor matic 250 cc…

Engine Type 4 stroke, single cylinder, 4 valves, SOHC
Bore x Stroke 72 mm x 60 mm
Engine Capacity 244 cc
Cooling System Water cooling
Compression Ratio 11.0 : 1
Maximum Power 24.8 HP @ 8,750 rpm
Maximum Torque 23.0 Nm @ 6,750 rpm
Lubrication System Power lubricant
Fuel System Electronic Fuel Injection (EFI)
Emission Standard Euro 4
Starter System Electric starter
Ignition System TLI
Transmission V-belt
Clutch Type Automattic CVT

Sasis WMoto XDV 250i

Di bagian sasisnya sendiri menggunakan tipe Underbone yang dikombinasikan dengan suspensi depan up side down dan suspensi belakang ganda bermerk KYB… Untuk sektor pengereman tentu sudah menggunakan rem cakram baik untuk roda depan maupun belakang… Serta tidak ketinggalan hadirnya sistem ABS dual channel… Yang menarik adalah diameter roda depan maupun belakang sama-sama menggunakan 13 inci…

Frame Type Underbone
Front Suspension Telescopic up side down
Rear Suspension Double suspensions KYB
Front Brake Disc brake 240 mm, ABS
Rear Brake Disc brake 220 mm, ABS
Front Tire 110/70 – 13
Rear Tire 130/70 – 13

Dimensi & Berat WMoto XDV 250i

Dari segi dimensinya sendiri motor satu ini memang terlihat cukup besar dan tinggi, terlebih lagi untuk tipe X Project… Bahkan ketinggian tempat duduknya sendiri berada di angka 800 mm… Untuk berat WMoto XDV 250i 2023 mencapai 194 kg dengan kapasitas tangki bahan bakar 13,5 liter… Sebuah bobot yang tergolong sangat besar untuk motor matic bermesin 250 cc…

Overall Length 1,940 mm
Overall Width 780 mm
Overall Height
1,270 – Standard
1,330 – Project X
Seat Height 800 mm
Wheelbase 1,390 mm
Ground Clearance 160 mm
Weight 194 kg
Fuel Tank Capacity 13.5 L
Battery 12V 10Ah Maintenance Free
Bagikan artikel:

Ardian

LajuMotor.com merupakan website seputar dunia otomotif roda dua maupun roda empat Indonesia maupun dunia...

Related Post

Leave a Comment