ardiantoyugo.com – Kehadiran Honda Vario 160 2022 memang sangat menarik perhatian dengan desain baru dan juga fitur yang lebih lengkap… AHM juga menghadirkan mesin baru dengan performa yang lebih optimal dibanding model sebelumnya… Namun yang perlu diperhatikan adalah rasio kompresi Honda Vario 160 juga turut naik signifikan… Rasio kompresi ini tentu saja berhubungan dengan jenis bahan bakar yang cocok atau yang direkomendasikan/yang paling sesuai dengan spesifikasi mesin… Tentunya hal ini demi keawetan mesin dan ujung-ujungnya berpengaruh kepada kenyamanan berkendara…
Jika melihat data tabel spesifikasi Vario 160 2022 yang disajikan oleh AHM memang rasio kompresi sang motor cukup tinggi yakni mencapai 12 : 1… Hal ini serupa dengan rasio kompresi Honda PCX 160 yang lebih dulu diperkenalkan… Tidak terlalu mengherankan memang, karena kedua motor ini sudah menggunakan mesin kelas 156,9 cc, dengan sistem 4 klep, dan juga teknologi eSP+… Mesin ini memang yang terbaru dari keluarga Honda untuk skutik kelas 150 cc-nya…
Rasio Kompresi Honda Vario 160 Tinggi
Vario 150 | Vario 160 | |
Tipe Mesin | 4-langkah, SOHC, pendinginan cairan | |
Jumlah Katup | 2 katup | 4 katup |
Teknologi Mesin | eSP | eSP+ |
Sistem Pengapian | Programmed Fuel Injection (PGM-Fi) | |
Volume Langkah | 149,3 cc | 156,9 cc |
Diameter X Langkah | 57,3 x 57,9 mm | 60 x 55,5 mm |
Perbandingan Kompresi | 10,6 :1 | 12,0 : 1 |
Daya Maksimum | 9,7 kW @ 8.500 rpm | 11,3 kW @ 8.500 rpm |
Torsi Maksimum | 13,4 Nm @ 5.000 rpm | 13,8 Nm @ 7.000 rpm |
Kapasitas Oli Mesin | 0,8 liter pada penggantian periodik | |
Tipe Kopling | Otomatis, sentrifugal, tipe kering | |
Tipe Transmsi | Otomatis, V-Matic | |
Pola Pengoperan Gigi | Otomatis | |
Tipe Starter | Elektrik |
Dari data tabel perbandingan spesifikasi Honda Vario 160 2022 dengan Honda Vario 150 model 2018 memang sangat jelas banyak sekali perbedaannya… Mesin Vario 160 memiliki diameter piton lebih jauh lebih besar namun dengan langkah piston yang lebih pendek… Penggunaan 4 katup sepertinya juga menjadi salah satu faktor meningkatnya tenaga sang motor… Vario 150 dengan 9,7 kW atau sekitar 13,1883 PS ke Honda Vario 160 dengan 11,3 kW atau sekitar 15,36372 PS tentu peningkatan yang sangat besar…
Rasio kompresi Honda Vario 160 2022 pun terkerek naik menjadi 12,0 : 1… Jika dibandingkan dengan rasio kompresi Honda Vario 150 yang hanya 10,6 : 1 jelas juga mengalami peningkatan yang signifikan… Lalu bahan bakar apa yang cocok untuk Honda Vario 160…??
Bensin yang Cocok untuk Vario 160
Karena mayoritas SPBU di Indonesia adalah SPBU Pertamina, maka saya mengutip dari website Pertamina (https://pertamina.com/id/fuel-retail)… Pada halaman tersebut sudah cukup dijelaskan mengenai jenis-jenis bahan bakar dari Pertamina dan nilai oktan (RON)… Selain itu juga ada rekomendasi jenis BBM berdasar Research Octane Number (RON) yang cocok dengan rasio kompresi mesin kendaraan…
Premium
Berdasar situs di atas, Premium merupakan bahan bakar mesin bensin dengan angka oktan 88… Premium ini dapat digunakan pada kendaraan bermotor bensin dengan rasio kompresi rendah yakni di bawah 9 : 1… Melihat rasio kompresi Honda Vario 160 tentu jauh jika menggunakan BBM jenis ini…
Pertalite
Sedangkan BBM jenis Pertalite memliki angka oktan 90 serta berwana hijau terang dan jenih… Sangat tepat digunakan pada kendaraan dengan rasio kompresi mesin 9 : 1 hingga 10 : 1… Pertalite juga memiliki tambahan additive, yang diklaim mampu menempuh jarak yang lebih jauh dengan tetap memastikan kualitas dan harga terjangkau…
Pertamax
Sedangkan Pertamax sendiri merupakan bensin dengan angka oktan minmal 92 berstandar internasional… Pertamax sangat cocok untuk digunakan pada kendaraan yang memiliki rasio kompresi 10 : 1 hingga 11 : 1 atau kendaraan berbahan baka rbensin yang menggunakan teknologi setara dengan Electronic Fuel Injection (EFI)… Dan jika melihat rasio kompresi Honda Vario 160 masih perlu BBM dengan nilai oktan lebih tinggi dari Pertamax…
Pertamax Turbo
Pertamax Turbo dikembangkan dengan formula yang disebut Ignition Boost Formula (IBF) dengan angka oktan lebih tinggi dari Pertamax yakni mencapai 98… Pertamax Turbo juga memiliki kadar sulfur rendah sehingga tidak merusak kualitas udara di sekitar kita…
Pertamax Racing
Pertamax Racing memiliki angka oktan minimal 100 yang khusus diperuntukan bagi kendaraan balap… Kendaraan yang memiliki kompresi mesin lebih tinggi dari 13 : 1 direkomendasikan memakai BBM jenis ini… Tentu terlalu tinggi dengan spesifikasi rasio kompresi Vario 160 yang hanya 12 : 1…
Honda Vario 160 Pakai Pertamax Turbo
Jika melihat informasi dari Pertamina di atas memang BBM yang direkomendasikan oleh Pertamina untuk mesin bensin dengan rasio kompresi 12 : 1 seperti Honda Vario 160 adalalah Pertamax Turbo… Apa jadinya jika motor dengan kompresi tinggi seperti Honda Vario 160 yang mencapai 12 : 1 diberi dengan BBM dengan nilai oktan rendah…?? Tentunya kinerja mesin tidak maksimal hingga mesin ngelitik…
Last, bagi para pemilik sepeda motor tentunya harus memperhatikan jenis bahan bakar apa yang cocok dengan motor kesayangan… Jika rasio kompresi Honda Vario 160 yang mencapai 12 : 1 diberi BBM Premium dengan nilai oktan 88 saja sepertinya kurang pas… Kalau dipaksakan tentu saja masih bisa jalan, namun entah bagaimana soal durabilitas atau daya tahan mesin nantinya…