Pilihan Warna Yamaha MT 15 2024, Tampil Lebih Keren…!!

Ardian

Yamaha MT 15 2024
Yamaha MT 15 2024 Metallic Gray Colour...

LajuMotor.com – Yamaha kembali memperkenalkan update varian warna terbaru untuk salah satu jagoan motor sport andalannya di kelas 155 cc… Pilihan warna Yamaha MT 15 2024 tampil semakin keren dan sporty… Motor satu ini bisa dibilang masih menjadi motor dengan fitur paling lengkap di jajaran motor naked sport Yamaha kelas 155 cc… Dari segi performanya juga tergolong paling mumpuni dibandingkan dengan lawan sekelasnya… Hal ini yang membuat sang motor patut diperhitungkan bagi para pecinta motor sport kelas 150 cc…

Dan menariknya untuk model 2024 ini semua pilihan warna yang dihadirkan menggunakan suspensi depan up side down dengan berlabur warna keemasan… Hal ini tentu saja membuat penampilannya semakin terlihat mewah dan berkelas… Dari segi spesifikasi yang dihadirkan juga tetap mengusung mesin dengan performa maksimal yakni berkapasitas 155 cc lengkap dengan teknologi Variable Valve Actuation (VVA) khas Yamaha…

Yamaha MT 15 2024

Yamaha MT 15 2024 terbaru tetap hadir dengan ciri khas utamanya yakni menggunakan sasis tipe Deltabox… Dikombinasikan dengan suspensi depan up side down yang sudah hadir sejak pertama kali kemunculannya… Sementara itu di bagian belakang menggunakan swingarms alumunium dan juga suspensi monoshock dengan prolink… Tidak ketinggalan penggunaan headlamp LED single projector dengan desain yang sangat terlihat gahar…

Untuk model 2024 ini warna Metallic Gray Colour dan juga Racing Blue tampil lebih menarik karena bagian velg depan dan belakang dicat sesuai dengan warna body motornya… Sebuah sentuhan yang sederhana namun memberikan efek yang cukup luar biasa dari segi penampilannya… Keduanya hadir dengan nuansa yang cukup berbeda sesuai dengan kombinasi warna yang dihadirkan oleh Yamaha…

Fitur Yamaha MT 15 2024

Yamaha MT 15 2024
Yamaha MT 15 2024 Metallic Gray Colour…

Hadir dengan penampilan baru yang lebih segar, fitur Yamaha MT 15 2023 Indonesia masih terlihat tidak ada perbedaan jika dibandingkan dengan model sebelumnya… Motor ini tetap dibekali dengan spesifikasi mumpuni berkat mesin 155cc VVA yang legendaris… Berikut fitur Yamaha MT 15 2024 terbaru:

  • full digital speedometer with shift timing light
  • engine 155cc, liquiq dooled, with VVA
  • projector LED headlight
  • LED tail light
  • wide handle bar, big bike switch
  • up side down suspension
  • aluminium swingarms
  • tubeless wide tire
  • assist & slipper clutch

Sementara itu bagan dashboard speedometer juga sudah full digital dengan negative display yang nyaman dilihat waktu siang maupun malam hari… Terdapat banyak informasi mulai dari posisi gear, odometer, speedometer, tachometer, trip meter, fuel meter, hingga jam digital… Pada bagian mesin juga sudah dilengkapi dengan fitur Assist & Slipper Clutch…

Harga Yamaha MT 15 2024

Yamaha Motorcycle Thailand menghadirkan tiga varian warna untuk model 2024 yakni Metallic Gray Colour, Racing Blue, dan juga Matt Black… Sedangkan harga Yamaha MT 15 2024 dijual sebesar 101.000 THB atau sekitar 43,78 jutaan Rupiah saja… Dengan catatan sesuai kurs saat artikel ini diketik dimana 1 Thailand Bhat setara dengan 433,56 Rupiah…

Spesifikasi Yamaha MT 15 2024

Beralih ke bagian spesifikasi Yamaha MT 15 2024 Thailand tentu tidak berbeda jauh dengan versi Indonesia… Motor ini tetap dibekali dengan mesin berkapasitas 155 cc dengan konfigurasi silinder tunggal, SOHC, 4 katup, 4 langkah, berpendingin cairan dan VVA… Tenaga puncaknya mencapai 14,2 kW atau setara dengan 19,30663 PS pada 10.000 rpm… Sedangkan torsi puncaknya mencapai 14,7 Nm yang diraih pada 8.500 rpm…

Tipe mesin Liquid cooled, 4-Stroke, SOHC, 4 Valves, VVA
Jumlah/posisi silinder Silinder tunggal
Diameter x Langkah 58,0 x 58,7 mm
Perbandingan kompresi 11,6 : 1
Daya maksimum 14.2 kW/ 10000 rpm
Torsi maksimum 14.7 Nm/ 8500 rpm
Sistem starter elektrik starter
Sistem pelumasan basah
Kapasitas oli mesin Total = 1,50 L ; Berkala = 0,85 L ; Ganti Filter oli = 0,95 L
Sistem bahan bakar Fuel Injection
Volume Silinder 155 cc
Tipe Kopling Wet Type Multi-Plate Clutch; Assist & Slipper Clutch
Tipe Transmisi Manual
Pola Pengoperasian Transmisi 1-N-2-3-4-5-6

Rangka Yamaha MT 15

Sasis atau rangka Yamaha MT 15 Thailand 2024 juga masih tetap menggunakan jenis Deltabox… Untuk suspensi depan sudah menggunakan up side down yang dikombinasikan dengan suspensi belakang monoshock dengan link

Tipe rangka Deltabox
Suspensi Depan Telescopic Form ( Inverted )
Suspensi Belakang Link Monoshock
Ban depan 110/70-17M/C (54S)
Ban belakang 140/70-17M/C (66S)
Rem depan Disc Brake
Rem belakang Disc Brake

Dimensi & Berat Yamaha MT 15

Dari segi dimensi sang motor juga terlihat sangat kompak meskipun tergolong tinggi… Ketinggian joknya sendiri mencapai 810 mm dengan jarak terendah ke tanah 155 mm… Sedangkan berat Yamaha MT 15 2024 mencpaai 133 kg dengan kapasitas tangki bensin 10,4 liter…

P x L x T 1965 X 800 X 1065 mm
Jarak sumbu roda 1335 mm
Jarak terendah ke tanah 155 mm
Tinggi tempat duduk 810 mm
Berat Isi 133 kg
Kapasitas tangki besin 10,4 Liter
Bagikan artikel:

Ardian

LajuMotor.com merupakan website seputar dunia otomotif roda dua maupun roda empat Indonesia maupun dunia...

Related Post

Leave a Comment