Peugeot Django, Scooter Menawan Asal Perancis…

Follow Google News LajuMotor.com

Ardian

peugeot-django

Yeah… Bila mendengar Peugeot mungkin akan sedikit terlintas film Taxi series yang cukup keren pada tahun 2000an… Dan memang sepertinya film tersebut cukup membuat Peugeot sedikit lebih terkenal, terutama di Indonesia… Tapi kali ini tidak akan membahas mobil Peugeot, tapi varian skuter matiknya… Yoi, Peugeot Scooter masuk ke Indonesia melalui Garansindo beberapa waktu lalu… Dan langsung membawa beberapa skuter andalannya dari Perancis… Salah satunya adalah Peugeot Django 150 yang saya temui beberapa waktu lalu di ajang pameran Surabaya Auto Show 2016…

Peugeot Django tampil cantik, menarik, dan menawan khas scooter Eropa punya… Sekali melihatnya bener bener kelihatan elegan banget skutik yang satu ini… Peugeot Django tampil dengan bentuk yang membulat dan panjang streamline… Lebih mirip scooter Vespa namun motor buatan Perancis ini terlihat lebih panjang…

Desainnya yang modern banget dan cocok bagi kaum urban yang ingin tampil ekslusif… Melihat tampang dari Peugeot Django memang beda banget dari skutik lainnya, lebih punya taste… Bentuknya membulat namun tetap terlihat menawan… Bila dilihat dari depan pun terlihat bulet bulet dengan headlamp yang juga hampir bulet dan logo Peugeot terpampang besar di bagian “dada” motor tersebut…

peugeot-django-150

Lampu sein yang minimalis dan terlihat hi tech banget, dibawahnya ada spakbor yang juga terlihat besar untuk menutupi ban depan yang berukuran 120/70 berdiameter 12 inchi… Melihat ke belakang bodynya terlihat gendut dan panjang dengan jok yang lebar banget… Sempet menekan nekan joknya ternyata cukup empuk juga, sepertinya kalau mengendarai scooter satu ini bakalan nyaman banget… Jok untuk pembonceng pun juga terlihat cukup nyaman juga sepertinya…

Bila melihat bagina kaki kaki belakang memang terlihat cukup ceper… Saya sendiri kemarin sempet penasaran sampai ngelongok longok ke bagian ban belakang… Saya sedikit penasaran dengan area ban belakangnya, memang tampak padet banget… Filter udara pun tertutupi dengan body bagian sampingnya… Sementara di sisi kanan ada knalpot yang berbentuk cukup imut imut… Dan ternyata Peugeot Django ini menggunakan mono shock untuk suspensi belakang…

harga-peugeot-django

Kembali ke bagian atas… Area dashboardnya juga terlihat sangat elegan dan rapi banget khas skutik premium… terlihat spedometer semi digital dan ada lima indikator di bawahnya… Sementara untuk saklar di bagian kanan terlihat ada tombol starter dan hazard… Untuk saklar lampu sudah tidak ada, ternyata Peugeot Django juga menganut Automattic Headlight On (AHO)… Di sisi kiri terdapat sklar lampu jauh – dekat dan pass beam, di bawahnya ada sein dan klakson…

Peugeot Django, Scooter Menawan Asal Perancis…

Fitur yang cukup menarik dari Peugeot Django adalah memiliki kapasitas bahan bakar 8,5 liter… Sangat banyak juga untuk ukuran skutik berkubikasi 150 cc… Yang menarik lagi adalah bila ingin mengisi bahan bakar tidak perlu turun dan membuka jok… Yoi, tempat untuk ngisi bahan bakar pada Peugeot Django berada di konsol bawah stang sebalah kiri… Sementara untuk konsol sebelah kiri terdapat laci penyimpanan yang sekaligus bisa dijadikan tempat untuk ngecharge HP karena ada output listrik sebesar 12 Volt di dalam sana… Gimana, tertarik untuk memiliki Peugeot Django dan tampil eksklusif di jalanan…?? Peugeot Django sendiri dijual sekitar 35 jutaan off the road Jakarta, untuk spesifikasinya bisa lihat di bawah… Hasta mañana…

Spesifikasi Peugeot Django:

Mesin Tipe 4 langkah silinder tunggal
Sistem pendingin Udara
Sistem suplai bahan bakar Injeksi
Kapasitas 150,6 cc
Tenaga maksimum 6,3 kW
Dimensi Panjang 1.925 mm
Lebar stang 710 mm
Tinggi jok 770 mm
Jarak sumbu roda 1.50 mm
Berat 129 kg
Suspensi depan Hydraulic fork
Suspensi belakang Single hydraulic
Rem depan Disc 200 mm
Rem belakang Disc 200 mm
Tipe rem Classic/SBC
Ukuran ban depan 120/70 – 12″
Ukuran ban belakang 120/70 – 12″
Fitur Bagasi muat 1 helm open face
soket listrik 12 volt
Gloves Box
Semi digital speedometer
Bag hook
Kapasitas bahan bakar 8,5 liter
Bagikan artikel:

Ardian

LajuMotor.com merupakan website seputar dunia otomotif roda dua maupun roda empat Indonesia maupun dunia...

Related Post

3 thoughts on “Peugeot Django, Scooter Menawan Asal Perancis…”

Leave a Comment