Perbedaan Vario 160 dan PCX 160, Performa Berbeda…!!

Follow Google News LajuMotor.com

Ardian

Perbandingan Vario 160 dan PCX 160
Perbandingan Vario 160 dan PCX 160

ardiantoyugo.com – Honda Vario 160 2022 resmi hadir di Indonesia tepat pada tanggal 2 Februari 2022 lalu… Selain hadir dengan desain baru, motor satu ini juga dibekali dengan mesin lebih besar layaknya Honda PCX 160 2022… Namun jika melihat perbandingan Vario 160 dan PCX 160 meskipun memiliki basis mesin yang sama, ternyata performa kedua motor ini sedikit berbeda… Dan mungkin masih ada yang galau karena selisih harga antara Vario 160 tipe tertinggi dengan PCX 160 tipe tertinggi ternyata cukup tipis… Mari kita simak beberapa perbedaan antara kedua motor ini…

Tentu kedua motor ini sangat berbeda dari segi desain dan juga kegunaannya… Honda Vario 160 tetap menggunakan floor step atau deck rata, sedangkan Honda PCX 160 memiliki deck tidak rata karena ada tangki bahan bakar di bagian depan… Meskipun agak tidak setara, namun kedunya cukup menarik untuk dibandingkan… Karena ternyata ada juga yang bertanya, “lebih memilih beli Vario 160 atau PCX 160″… Kita bahas satu persatu mulai dari segi desain hingga spesifikasi teknis…

Perbandingan Vario 160 dan PCX 160

Perbandingan Vario 160 dan PCX 160 dari segi desain tentu sangat berbeda… Honda Vario 160 yang masih tetap menggunakan desain deck rata lebih ditujukan untuk penggunaan sehari-hari dengan jarak cukup dekat… Sedangkan Honda PCX 160 ditujukan untuk perjalanan jarak sedang dengan tangki bahan bakar lebih besar di bagian deck depan… Secara dimensi, Vario 160 memang cocok untuk mobilitas jarak pendek karena memang tidak terlalu besar… Tentu tidak akan menyulitkan pengendara karena selain lebih lincah juga tidak memakan banyak ruang saat parkir…

Dimensi & Berat Vario 160 dan PCX 160

Selain dari segi desain, mari kita lihat perbandingan PCX 160 dan Vario 160 dari segi dimensi dan berat… Mulai dari panjang, lebar, dan tinggi motor terbukti memang Vario 160 lebih kecil dari PCX 160… Dan jarak sumbu roda pun lebih pendek, hal ini membuat Honda Vario lebih lincah dibanding PCX 160 dan cocok digunakan untuk jarak pendek… Sedangkan Honda PCX 160 memiliki jarak sumbu roda memberikan kestabilan lebih saat berkendara dengan kecepatan tinggi dan jarak jauh…

Berat Vario 160 juga lebih ringan dibanding berat PCX 160 baik untuk tipe CBS maupun ABS… Namun yang unik adalah ketinggian jok Vario 160 lebih tinggi dibanding Honda PCX 160… Tentu hal ini juga tergantung kelebaran jok juga ketika mempertimbangkan apakah jinjit atau tidak… Dan yang terakhir adalah kapasitas tangki BBM PCX 160 jauh lebih besar… Tentu sangat cocok digunakan untuk perjalanan menengah hingga jauh…

  Vario 160 PCX 160
Panjang Keseluruhan 1929 mm 1936 mm
Lebar Keseluruhan 679 mm 742 mm
Tinggi Keseluruhan 1088 mm 1108 mm
Jarak Sumbu Roda 1277 mm 1313 mm
Jarak Terendah ke Tanah 140 mm 135 mm
Tinggi Tempat Duduk 778 mm 764 mm
Berat Kosong
115 kg tipe CBS 131 kg tipe CBS
117 kg tipe ABS 132 kg tipe ABS
Kapasitas Tangki BBM 5,5 liter 8,1 liter

Perbandingan Mesin Vario 160 dan PCX 160

Perbandingan Vario 160 dan PCX 160
Perbandingan Vario 160 dan PCX 160…

Kedua motor ini sama-sama menggunakan mesin generasi terbaru untuk matic Honda yakni berkapasitas 156,9 cc… Mesin tersebut memiliki konfigurasi silinder tunggal, 4 langkah, 4 katup, SOHC, dan juga berpendingin cairan… Untuk teknologi mesin sudah eSP+ (Enhanced Smart Power +) yang lebih disempurnakan dibanding eSP sebelumnya… Namun soal performa ternyata cukup berbeda…!!

Perbandingan Vario 160 dan PCX 160 dari segi peforma memiliki perbedaan yang cukup lumayan… Selisih tenaga puncak kedua motor ini mencapai 0,6 PS… Sedangkan untuk selirih torsi puncaknya mencapai 0,9 Nm… Dan menariknya torsi puncak Honda PCX 160 justru diraih pada putaran mesin yang lebih rendah… Entah ubahan apa yang dilakukan AHM pada sektor mesin sehingga mempengaruhi performa sang motor… Yang jelas spesifikasi Honda Vario 160 masih kalah dibanding PCX 160, meskipun bobot Honda PCX tentu juga lebih berat…

  Vario 160 PCX 160
Tipe Mesin 4 langkah, 4 katup, eSP+, Silinder tunggal, SOHC
Sistem Pendingin Pendingin cairan
Sistem Pengapian Programmed Fuel Injection (PGM-Fi)
Volume Mesin 156,9 cc
Diameter x Langkah Piston 60 x 55,5 mm
Perbandingan Kompresi 12,0 : 1
Daya Maksimum 11,3 kW (15,4 PS) @ 8.500 rpm 11,8 kW (16 PS) @ 8.500 rpm
Torsi Maksimum 13,8 Nm (1,4 kgf.m) @ 7.000 rpm 14,7 Nm (1,5 kgf.m) @ 6.500 rpm
Tipe Transmisi Otomatis, V-Matic
Tipe Starter Elektrik starter
Tipe Kopling Otomatis, sentrifugal, tipe kering
Tipe Minyak Pelumas Basah
Kapasitas Minyak Pelumas 0,8 liter saat penggantian periodik

Rangka Vario 160 dan PCX 160

Perbandingan Vario 160 dan PCX 160 pada bagian rangka juga berbeda jauh… Vario 160 menggunakan rangka underbone Enhanced Smart Architecture Frame (eSAF)… Arsitektur rangka ini sama seperti yang digunakan pada Honda BeAT 2022, Honda Genio 2022, dan juga Honda Scoopy 2022… Sedangkan PCX 160 menggunakan rangka double cradle dan dipadukan dengan ban lebih lebar tentu membuatnya lebih stabil…

Untuk sektor pengereman Vario 160 hanya menggunakan cakram dengan piston tunggal untuk depan… Sedangkan rem depan PCX 160 menggunakan cakram piston ganda untuk tipe ABS, dan 3 piston untuk tipe CBS… Rem belakang PCX untuk semua tipe juga sudah cakram, sedangkan pada Vario 160 sayangnya untuk tipe CBS masih setia menggunakan rem tromol saja…

Kedua motor juga dilengkapi dengan Anti-lock Braking System (ABS) single channel yakni hanya pada bagian depan… Dan yang menonjol lainnya adalah suspensi belakang Vario 160 masih setia menggunakan suspensi tunggal… Sementara Honda PCX 160 menggunakan suspensi belakang ganda…

  Vario 160 PCX 160
Tipe Rangka Underbone – eSAF Double Cradle
Ukuran Ban Depan 100/80 – 14 M/C tubeless 110/70 – 14 M/C Tubeless
Ukuran Ban Belakang 120/70 – 14 M/C tubeless 130/70 – 13 M/C Tubeless
Rem Depan Cakram hidrolik, piston tunggal Cakram hidrolik
Rem Belakang
Rem Tromol untuk tipe CBS
Cakram Hidrolik
Rem Cakram untuk tipe ABS
Sistem Pengereman
Combi Brake System (CBS)
Anti-lock Braking System (ABS)
Suspensi Depan Teleskopik Teleskopik
Suspensi Belakang Suspensi tunggal di kiri Suspensi Belakang Ganda

Kelistrikan Vario 160 dan PCX 160

Untuk sistem pengapian kedua motor sama-sama full transsisterized… Dan untuk tipe aki Vario 160 maupun PCX 160 juga sama yakni 12V dan 5Ah dengan tipe Maintenance Free (MF)… Begitu juga dengan tipe busi yang direkomendasikan yakni NGK LMAR8L-9…

  Vario 160 PCX 160
Sistem Pengapian Full Transsiterized
Tipe Baterai atau Aki MF 12V – 5Ah
Tipe Busi NGK LMAR8L-9

Harga Vario 160 dan PCX 160

Dari segi fitur Honda PCX 160 tentunya juga jauh lebih lengkap dibandingkan dengan fitur Honda Vario 160… Seperti pada PCX 160 yang sudah dibekali dengan Honda Selectable Torque Control (HSTC)… Teknologi ini mencegah roda belakang selip saat melakukan akselerasi di kondisi jalanan licin… Bagasi PCX 160 juga jauh lebih besar yakni mencapai 30 liter, dibandingkan Vario 160 yang hanya 18 liter saja…

Perbandingan Vario 160 dan PCX 160 yang terakhir tentu dari segi harga… Selisih harga antara Vario 160 tipe tertinggi (ABS) dengan Honda PCX 160 CBS adalah Rp. 2.445.000… Harga tersebut diambil dari website resmi Wahana Honda Jakarta per bulan Februari 2022…

  Vario 160 PCX 160
Tipe CBS Rp. 25.962.000 Rp. 31.107.000
Tipe ABS Rp. 28.662.000 Rp. 34.707.000
Bagikan artikel:

Ardian

LajuMotor.com merupakan website seputar dunia otomotif roda dua maupun roda empat Indonesia maupun dunia...

Related Post

Leave a Comment