ardiantoyugo.com – Yamaha R25 terbaru sendiri memang sudah diperkenalkan sejak Oktober tahun lalu… Dari penampakannya memang motor ini mengalami perubahan pada bagian fairing… Desain fairing ala R series Yamaha terutama Yamaha R6… Meskipun untuk desain headlampnya lebih menyerupai Yamaha R15… Dari segi fitur juga mendapatkan update, mulai dari speedometer full digital hingga penggunaan suspensi depan USD… Namun sayangnya dari segi performa mesin tidak berubah mas bro… Tapi jangan khawatir karena ada aksesoris knalpot racing Yamaha R25 yang sanggup meningkatkan performa motor…
Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) telah merilis beberapa aksesoris resmi untuk Yamaha R25 terbaru… Mulai dari garnish untuk menambah cakep penampilan hingga aksesoris racing… Salah satunya adalah beberapa deretan pilihan Knalpot racing Yamaha R25 yang bisa dipasang langsung… Karena aksesoris ini adalah resmi untuk Yamaha R25 maka pemasangannya tidak mengalami ubahan yang terlalu banyak mas bro…
Knalpot Racing Yamaha R25 Terbaru…
Tersedia setidaknya 6 pilihan knalpot racing dari 5 merk knalpot terkemuka… Mulai dari Daytona dan Sakura yang memang menjadi langganan knalpot racing motor motor Yamaha… Namun juga masih ada merk knalpot lain yang layak banget untuk dipertimbangkan… Dari segi pilihan jenisnya juga tersedia slip on maupun full system… Tentunya memudahkan para owner Yamaha R25 untuk memilih knalpot yang tepat sesuai selera…
Knalpot Slip On Yamaha R25…
Untuk pilihan knalpot racing berjenis slip on ada dua mas bro yakni dari Yoshimura dan juga Akrapovic… Knalpot model slip on sendiri memang biasanya mudah dipasang karena hanya melepas silincernya saja… Sedangkan untuk head knalpot masih menggunakan bawaan standar… Umumnya knalpot model ini juga memiliki suara yang cenderung ngebas… Tidak terlalu berisik seperti motor motor racing…
- Yoshimura No. Part 90798C012000: Rp. 8.000.000
- Akrapovic No. Part 907893290100: Rp. 5.000.000
Knalpot Full System Yamaha R25…
Berikutnya adalah knalpot racing dengan model full system alias silincer berserta header knalpotnya… Knalpot model ini memang biasanya lebih mahal jika dibanding knalpot slip on… Namun untuk performa mesin jadi lebih terasa terdongkrak mas bro… Dari segi suara yang dihasilnya biasanya juga lebih mantap… Untuk knalpot full system Yamaha R25 ada 4 pilihan diantaranya:
- Hitman Anodized No. Part 90798C004600: Rp. 10.000.000
- Sakura No. Part 90798C0043000: Rp. 4.900.000
- Daytona No. Part 90798C008000: Rp. 3.320.000
- Daytona Short Silincer No. Part 90798C013100: Rp. 2.600.000
Penggunaan knalpot racing Yamaha R25 tentunya tergantung selera saja mas bro… Jika menginginkan merk terkenal seperti Akrapovic ataupun Daytona memang harganya cukup mahal meskipun berjenis slip on… Atau jika ingin tampil beda ada knalpot Hitman dari Jepang dengan model full system Titanium… Modelnya juga berbeda dengan yang lain karena letak silincernya agak di bawah motor (underbelly)…
Bagi yang merasa kurang puas untuk upgrade performa Yamaha R25 dengan mengganti knalpot juga bisa tambah aksesoris lain… Yamaha sudah menyediakan ECU Pro Daytona dengan harga 3,9 juta dan juga busi NGK Iridium seharga 99 ribu… Bisa makin mantap tuh performa Yamaha R25… Hasta mañana…
Bagus sekali ya motornya