ardiantoyugo.com – Sejak hari kemarin cukup ramai mengenai sebuah sepeda motor yang disinyalir kuat merupakan sosok motor baru Yamaha 2022… Terdapat dua buah gambar paten yang muncul di dunia maya yang pertama kali diunggah oleh akun Facebook Vanhoe Rage… Kedua gambar ini diambil dari Pangkalan Data Kekayaan Intelektual yang didaftarkan pada bulan Juni 2021 silam… Tentunya sangat menarik dimana menang pabrikan berlogo garpu tala ini dikabarkan sedang menjalani pengetesan motor baru…
Melihat penampilannya memang motor ini serba baru dari segi desain yang terlihat serba melonjong… Bahkan para warganet penggemar sepeda motor menjulukinya dengan nama “motor Squidward”… Bentuk lampu sein bagian depan, lampu sein belakang, lampu belakang, hingga bagian panel meter memang memiliki bentuk lonjong yang cukup unik…
Motor Baru Yamaha 2022
Jika pada gambar paten kemarin masih hitam putih, Julak Sendie Design telah sedikit mengubah penampilannya menjadi terlihat lebih motorsiawi… JSD sedikit memberikan perubahan warna dengan cara olah digital… Melalui website-nya terlihat ada dua kombinasi warna yakni merah-putih serta hitam-keemasan… Namun yang cukup menarik perhatian adalah warna merah-putih yang terlihat sangat eyecatching…
Julak Sendie Design juga menyematkan tulisan 125 yang terlihat pada bagian samping… Dan jika dilihat dari mesinnya memang motor ini akan menggunakan mesin berkapasitas 125 cc, berpendingin udara, dan dengan teknologi BlueCore khas Yamaha… Terlihat dari bagian kipas mesin memang serupa dengan kepunyaan Yamaha FreeGo 125 2022…
Detail Motor Baru Yamaha
Melihat detailnya, bagian speedometer motor baru Yamaha 2022 ini nampaknya sudah menggunakan digital dengan desain lonjong ke atas… Tepat di bagian bawah terdapat knop smart key dan juga laci penyimpanan tertutup di sebelah kri dan laci penyimpanan terbuka di sebelah kanan… Yup, kemungkinan besar untuk tipe tertinggi sudah dibekali dengan smart key system (keyless)…
Beberapa detail lain seperti lampu utamanya sendiri terlihat masih menggunakan bohlamp halogen biasa… Begitu juga dengan keempat lampu sein baik depan dan belakang… Namun desain lampu utamanya berbentuk bulat layaknya desain lampu Yamaha Grand Filano 125… Dari segi penampilannya kok lebih condong ke New Yamaha Grand Filano 2022…??
Dirilis Sebelum Lebaran
Beberapa detail lain yang cukup menarik adalah bagian kaki-kaki… Terlihat motor ini menggunakan roda berdiameter kecil yang kemungkinan diameter 12 inci… Meskipun kecil, namun ukuran velg dan ban yang digunakan cukup lebar sehingga terlihat sangat berisi dan imbang dengan body motornya…
Bagi yang sering membaca blog otomotif roda dua tentu sudah tidak asing lagi dengan kode motor baru Yamaha BEJ-AT… Bahkan Yamaha juga sudah berulang kali kepergok menjalani pengetesan motor baru di jalan raya yang kemungkinan besar adalah motor di atas… Apakah motor baru Yamaha 2022 ini akan dirilis sebelum lebaran seperti yang sudah-sudah…?? Momen sebelum lebaran biasanya memang digunakan pabrikan untuk mendongkrak penjualan sepeda motor baru…