ardiantoyugo.com – Yamaha baru saja memperkenalkan sosok motor naked sport retro terbarunya yakni Yamaha XSR 155… Hadir dengan penampilan retro modern dan konsep Sport Heritage yang nampak macho… Motor ini juga memiliki spesifikasi yang tergolong jempolan… Dengan dibekali mesin 155 cc mirip R15, MT15, maupun Vixion R… Namun apa jadinya jika sang motor retro ini dimodifikasi total… Yoi, modifikasi Yamaha XSR 155 ini memang semakin menambah aura retro… Terlebih lagi hasil modifikasnya terlihat sangat rapi…
Motor yang baru saja dirilis di Thailand pada pertengahan Agustus lalu ini sukses diubah menjadi tiga konsep… Ketiga konsep tersebut adalah Cafe Racer, Flat Track, dan juga Scrambler… Dari konsep modifikasinya sendiri memang ala ala motor retro banget nih… Penampakan hasil modifikasi ini sudah dipajang pada saat perilisan beberapa minggu yang lalu… Mari kita simak satu per satu…
Modifikasi Yamaha XSR 155 Cafe Racer…
Pertama adalah modifikasi dengan konsep cafe racer… Wuah ini sih benar benar sangat mirip dengan motor balap jaman old… Dengan penampilan serba membulat lengkap dengan half fairing berbentuk lonjong… Fairingnya sangat khas banget sebagai motor cafe racer… Tidak ketinggalan di belakang juga terlihat body ala buntut tawon yang juga merupakan ciri khas sebuah motor cafe racer… Hasil modifikasi Yamaha XSR 155 bergaya cafe racer ini memang nampak sangat rapi… Detail kecil kecil pun tetap diperhatikan, tidak terkecuali bagian joknya…
Aliran Flat Track…
Berikutnya hadir dengan konsep flat track… Hasil modifikasi ini tidak kalah rapi jika dibandingkan dengan versi cafe racer… Penampakannya juga layaknya sebuah motor balap garuk tanah tahun 80 sampai 90an… Ditambah lagi dengan penggunaan livery Yamaha 60th Anniversary… Wuah, livery yang sangat fenomenal nih… Tidak ketinggalan bagian kaki kaki mengalami ubahan… Penggunaan velg jari jari serta gear belakang yang lebih gede…
Dilihat dari fisik motornya terlihat trondol khas motor garuk tanah… Bagian headlamp terlihat bersih, sementara body belakang terlihat sangat minimalis… Stang pun menggunakan tipe fatbar dengan hand guard pada bagian samping… Semakin terlihat cakep dengan penggunaan ban kotak kotak… Wih, cakep banget…
Cafe Racer Tampil Garang…
Tidak kalah ekstrim dengan dua hasil modifikasi sebelumnya… Konsep modifikasi Yamaha XSR 155 cafe racer ini juga sangat terlihat menggiurkan… Bagian body benar benar dirombak total termasuk tanki motor… Headlampnya pun menggunaan headlamp yang lebih kecil… Tanki motor custom plus jok yang lebih retro… Bagian kaki kaki terlihat lebih ekstrim jika dibandingkan dengan versi Flat Track… Menggunakan velg jari jari serta ban tahu yang lebih proper digunakan untuk track off…
Last, ada yang sudah terbayang ingin memodifikasi seperti di atas…?? Tenang saja, kabarnya Yamaha XSR 155 juga akan hadir di Indonesia dalam waktu dekat… Dari segi harga Yamaha XSR 155 kemungkinan besar akan di bawah harga Yamaha MT15… Sementara tonton hasil modifikasi dari Ngeri Gajah Putih dulu… Sumber foto: YoungMachine… Hasta mañana…
Yang warnanya kuning keren,, tapi photo kurang banyak,,, apakah saya bisa minta photo dari berbagai sisi,,