Modifikasi Honda Stylo 160 Tampil Semakin Retro…!!

Follow Google News LajuMotor.com

Ardian

Modifikasi Honda Stylo 160
Modifikasi Honda Stylo 160...

LajuMotor.com – Selain resmi menghadirkan motor barunya yakni Honda Stylo 160 pada 2 Februari 2024 silam, Honda juga menghadirkan satu inspirasi modifikasi Honda Stylo 160… Kali ini Honda Modifikasi berkolaborasi dengan Sch Officials untuk menghadirkan salah satu modif Honda Stylo 160 yang bisa menginspirasi para pemiliknya… Beberapa sentuhan perubahan cat maupun part yang digunakan memang membuat penampilannya semakin terkesan retro

Konsep modifikasi yang diambil adalah Street dengan grafis dan juga warna body baru dengan air brush painting… Tidak hanya pada bagian body motornya saja yang dicat ulang, namun pada bagian velg depan dan belakang juga dicat menggunakan teknik air brush… Selain itu penggunaan aksesoris Honda Stylo 160 yang juga dicat ulang membuat penampilannya semakin terkesan mewah dan berkelas…

Modifikasi Honda Stylo 160

Modifikasi Honda Stylo 160
Modifikasi Honda Stylo 160…

Meskipun sudah keren, namun tentu ada saja yang berniat untuk melakukan modifikasi Honda Stylo 160… Dari segi penampilan atau desain Honda Stylo 160 2024 memang motor satu ini mengusung konsep retro modern… Terlihat penggunaan headlamp alias lampu utama berbentuk segi enam yang tentunya sudah LED di bagian batok setang… Sedangkan untuk lampu sein dan lampu DRL di bagian bawah… Body bagian depan nampak mengalir dengan desain yang cukup kalem… Sedangkan spakbor depan dibuat cukup besar dan lebar…

Menariknya lagi Honda Stylo 2024 menggunakan deck atau pijakan kaki pengendara rata dengan dimensi yang cukup lebar… Hal ini tentu lebih leluasa untuk menaruh barang bawaan yang cukup besar… Ditambah lagi posisi setang yang dibuat cukup tinggi yang membuat posisi berkendara lebih nyaman… Teradpat panel meter full digital  dengan cukup banyak informasi termasuk konsumsi bahan bakar rata rata…

Sedangkan di bagian belakang nampak sang motor menggunakan desain yang mirip dengan Honda Scoopy… Desain body belakang yang mengalir dan cukup gemuk… Untuk joknya sendiri juga nampak lebar meskipun masih tergolong tipis… Sedangkan untuk lampu belakang dan lampu sein belakang Honda Stylo 160 2024 juga dibuat terkesan lebih retro… Lalu bagaimana spesifikasi modifikasi Honda Stylo 160 di atas…??

Spesifikasi Modif Honda Stylo 160

Selain penggunaan aksesoris resmi, ada beberapa penggantian part seperti kaliper rem, suspensi depan, hingga spakbor belakang… Bahkan untuk semakin menambah kesan Street pada sang motor juga dilakukan penggunaan spion model bar end yang cukup ngetren di kalangan anak muda…

  • Panel Step Floor
  • Head Light Cap, Garnish FR Grille, Garnish Side Body Set, Garnish Muffler (repaint)
  • Air Brush Body Painting & Wheels Set
  • Custom Double Seat, Rear Fender, LED H/L
  • Custom Brake Lever set RCB
  • Front Caliper RCB
  • Brake Hose RCB
  • Rear Sub-tank RCB Black Series
  • Front Suspension Scarlet
  • Front Disk Brake TDR
  • Bar End Back Mirror Aftermarket
  • Other After Market Accessories

Last, bagi para pemilik Honda Stylo 160 yang ingin tampil beda mungkin bisa melihat beberapa contoh modifikasi seperti pada gambar di atas… Modifikasi Honda Stylo 160 di atas memang tidak terlalu ekstrim namun sudah cukup membuatnya tampil berbeda…

Bagikan artikel:

Ardian

LajuMotor.com merupakan website seputar dunia otomotif roda dua maupun roda empat Indonesia maupun dunia...

Related Post

Leave a Comment