Mengenal Sistem Kelistrikan Honda PCX Electric…

Follow Google News LajuMotor.com

Ardian

ardiantoyugo.com – Honda PCX Electric pertama kali dipamerkan di Indonesia di Indonesia Motorcycle Show (IMOS) November tahun lalu… Namun baru pada Januari ini AHM resmi merilis motor tersebut ke khalayak umum… Motor ini hadir dengan tampilan elegan dan kemewahan fitur Honda PCX serta teknologi kelistrikan yang modern… Honda PCX Electric dikembangkan dari Honda PCX yang populer dengan desain mewah dan mesin ramah lingkungan… Tenaga dari mesin berbahan bakar minyak diganti dengan sumber tenaga listrik yang dikembangkan lebih compact… Lalu bagaimana mengenai sistem kelistrikan Honda PCX Electric…??

Honda PCX Electric sendiri memiliki dua unit baterai portabel yang disebut dengan Honda Mobile Power Pack… Untuk spesifikasi baterainya sendiri menggunakan lithium-ion masing masing 50,4V dengan densitas tinggi yang dipasang secara serial… Untuk konstruksi motor listriknya menggunakan struktur Interior Permanent Magnet (IPM)… Hal tersebut demi mendapatkan efisiensi energi dan juga performa motor listrik yang optimal…

pcx electric 2018

Pengisian Baterai 4 Hingga 6 Jam…

Honda PCX Electric menghasilkan output maksimum mencapai 4,2 kW yang didapat sejak putaran mesin rendah… Untuk torsinya sendiri mencapai 18 Nm pada 500 rpm dengan akselerasi lembut… Unit data yang kuat dan ringkas juga sanggup menjaga suhu sepeda motor serta mengontrol aliran listrik dengan lancar dan presisi… Sistem elektrifikasi ini membuat pompa oli, radiator, dan juga kopling tidak diperlukan lagi.. Untuk spesifikasi lengkapnya bisa melihat tabel di bawah ini:

Nama modelHonda ZAD-EF 01
Panjang1.960 mm
Lebar740 mm
Tinggi1.095 mm
Jarak sumbu roda1.380 mm
Ground clearance132 mm
Tinggi tempat duduk760 mm
Berat144 kg
Radius putar minimum2,1 m
Jenis motorMotor sinkron AC
Nilai output0,98 kW
Output maksimum4,2 kW (5,7 PS) @ 5.500 rpm
Torsi maksimum18 Nm @ 500 rpm
Jenis baterai utamaBaterai Ion Litium
Tegangan/kapasitas baterai50,4 V/20,8 Ah x 2 buah
Pengisian dayaAC 100 V
Jarak tempuh41 km
Ban depan100/80 – 14 M/C 48P
Ban belakang120/70 – 14 M/C 55P
Rem depanCakram hidrolik
Rem belakangTromol

Untuk pengisian baterai kosongnya, dua Honda Mobile Power Pack ini terdapat dua cara… Yang pertama adalah dengan menggunakan pengisi daya opsional dengan metode off-board… Dengan cara ini waktu pengisian baterai kosong hanya 4 jam saja… Sedangkan cara kedua yakni dengan menggunakan sistem on-board alias langsung terkoneksi dengan listrik… Dengan cara yang kedua ini masa pengisian baterai sedikit lebih lama yakni 6 jam… Baca juga: Honda PCX Electric, Punya Uang Banyak Belum Bisa Beli…

honda pcx electric price

Tetap Menghadirkan Kenyamanan Berkendara…

Honda PCX Electric memiliki jarak sumbu roda lebih panjang dipadu dengan hugger belakang untuk mengakomodasi dua baterai ditempatkan di ruang bagasi… Meskipun begitu tetap memberikan ruang optimal untuk pergerakan roda belakang… Adanya penyesuaian tersebut membuat PCX Electric memiliki kemudahan untuk digunakan di perkotaan dengan posisi berkendara yang nyaman…

Demi memberikan kenyamanan, PCX Electric juga menggunakan tipe suspensi belakang lebih panjang… Dipadukan dengan letak motor listrik yang optimal… Hal ini berkontribusi terhadap rendahnya getaran yang dihasilkan dan pengendaraan yang halus… Demi keamanan, roda depan juga sudah dilengkapi degan Anti-lock Braking System (ABS)… Hasta mañana…

Bagikan artikel:

Ardian

LajuMotor.com merupakan website seputar dunia otomotif roda dua maupun roda empat Indonesia maupun dunia...

Related Post

Leave a Comment