Kenalan dengan ATV Viar Razor 250 dan Razor 150…

Follow Google News LajuMotor.com

Ardian

atv viar razor 250 1

Yeah… Selain terkenal dengan motor niaganya, Viar Motor Indonesia ternyata juga memiliki produk antimainstream lain… Yoi, Viar beberapa waktu lalu memang memperkenalkan jajaran ATV dengan nama Razor seriesnya… Dan bertempat di Surabaya Motor Show 2017, Viar Motor Indonesia juga memajang produknya tersebut… Terpantau Viar Razor 250 dan Razor 150 terdisplay diantara produk motor trialnya Cross X series… Lalu bagaimana detail demi detail tentang ATV buatan Viar ini…??

Sebelumhya Viar sendiri memasarkan ATV buatannya hampir sama persis dengan varian motor trialnya, banyak varian… Terdapat setidaknya empat varian ATV Viar mulai dari yang terkecil yakni Razor 100 SP, Razor 150 UT, Razor 150 SP, dan Razor 250 SUT untuk varian terbesarnya…

Viar Razor 250 SUT sendiri memiliki tongkrongan yang benar benar terlihat gahar sesuai pada foto di atas… Memiliki headlamp dua buah di kanan dan kiri yang ala ala projie berbentuk bulat kecil… Viar Razor 250 SUT juga sudah dilengkapi dengan bracket besi pada bagian depan dan belakang… Memiliki rangka tralis layaknya ATV mini pada umumnya…

Untuk sektor mesinnya sendiri Viar Razor 250 SUT dibekali dengan mesin 250 cc SOHC berpendingin oli… Sanggup mengeluarkan tenaga sebesar 12 kW atau setara dengan 16,32 HP pada 7.500 rpm… Sedangkan untuk torsinya sendiri mencapai 18 Nm pada 5.500 rpm… Lumayan besar juga memang mengingat bobotnya sendiri yang mencapai 164 kg… Untik Viar Razor 250 SUT sendiri dibandrol dengan harga Rp. 27.300.000 (viar website Viar)…

Spesifikasi Viar Razor 250 SUT…

RAZOR 250 SUT Rp. 27.300.000
Rangka
Panjang X lebar X tinggi 1.650 X 1.102 X 1.070 mm
Jarak sumbu roda 1.090 mm
Jarak terendah ke tanah 95 mm
Tipe suspensi depan Absorber
Tiipe suspensi belakang Absorber
Rem depan Disck brake
Rem belakang Disck brake
Ukuran ban depan 21/7-10
Ukuran ban belakang 22/10-10
Kapasitas tanki bahan bakar 7 liter
Berat kosong 164 kg
Tinggi tempat duduk 780 mm
Mesin
Tipe mesin 4 langkah, SOHC, oil coolent
Diameter X langkah 65,5 X 66,2 mm
Kapasitas minyak pelumas 1 liter
Kopling Ganda
Starter Elektrik
Sistem pengapian CDI
Volume langkah 250 cc
Pola pengoperan gigi R-N-1-2-3-4
Accu 12V-6 Ah
Daya maksimal 12 kW (16,32 HP) @ 7.500 rpm
Torsi maksimal 18 Nm @ 5.500 rpm

atv viar 1

Yang kedua adalah Viar Razor 150 SP, bentuk lebih kecil dari pada Var Razor 250 SUT… Entah apa bedanya Viar Razor 150 UT dengan Razor 150 SP, namun sepertinya hanya berbeda tampilan saja tidak sampai ke basic… Viar Razor 150 SP ini memiliki dimensi yang lebih kecil bila dibandingkan dengan kakaknya Razor 250… Pun pula dengan mesinnya yang hanya berkubikasi 150 cc…

Secara bentuk fisik memang tidak segarang Razor 250 dimana untuk Razor 150 SP ini masih menggunakan lampu bohlam konvensional… Headlampnya pun terdapat di tengah dengan bentuk kompartemen headlamp besar… Maklum, untuk Viar Razor 150 SP ini masih harus menggunakan reflektor agar sinarnya lebih fokus…

Dibekali dengan mesin 150 cc SOHC berpendingin udara dengan tenaga puncak mencapai 9,3 kW atau setara dengan 12,65 HP pada 9.000 rpm… Sedangkan untuk torsinya sendiri mencapai 11 Nm pada 7.000 rpm… Entah kenapa baik tenaga dan torsinya baru diperoleh pada rpm yang setinggi itu untuk sebuah ATV… Sedangkan untuk Viar Razor 150 SP ini dijual dengan harga Rp. 17.800.000 (via website Viar)…

Spesifikasi Viar Razor 150 SP…

RAZOR 150 SP Rp. 17.800.000
Rangka
Panjang X lebar X tinggi 1.460 X 860 X 720 mm
Jarak sumbu roda 1.000 mm
Jarak terendah ke tanah 155 mm
Tipe suspensi depan Absorber
Tiipe suspensi belakang Absorber
Rem depan Disc brake
Rem belakang Disc brake
Ukuran ban depan 21/7-10
Ukuran ban belakang 19/10-9
Kapasitas tanki bahan bakar 7 liter
Berat kosong 141 kg
Tinggi tempat duduk 750 mm
Mesin
Tipe mesin 4 langkah, SOHC
Diameter X langkah 60 X 53 mm
Kapasitas minyak pelumas 1 liter
Kopling Ganda
Starter Elektrik
Sistem pengapian DC-CDI
Volume langkah 150 cc
Pola pengoperan gigi R-N-1-2-3
Accu 12V-6 Ah
Daya maksimal 9,3 kW (12,65 HP) @ 9.000 rpm
Torsi maksimal 11 Nm @ 7.000 rpm

Kenalan dengan ATV Viar Razor 250 dan Razor 150…

Last, sepertinya Viar Motor Indonesia pinter juga nih mencoba coba menciptakan pasar baru… Maklum saja sekarang motor trial sudah cukup banyak juga pesaingnya, Yamaha pun ikut terjun pada motor trial (klik)… Untuk motor niaga pun sekarang Viar juga mendapat saingan baru yakni TVS Kargo (klik)… Tentunya sebagai pabrikan kecil memang harus menjajaki pasar baru agar tetep bisa bertahan ditengah persaingan dunia otomotif roda dua yang semakin panas ini… Hasta mañana…

Bagikan artikel:

Ardian

LajuMotor.com merupakan website seputar dunia otomotif roda dua maupun roda empat Indonesia maupun dunia...

Related Post

1 thought on “Kenalan dengan ATV Viar Razor 250 dan Razor 150…”

Leave a Comment