Kawasaki D Tracker 150 SE 2021 Semakin Keren…!!

Daftar Isi:

ardiantoyugo.com – Tepat pada 21 Mei 2021 kali ini Kawasaki Motor Indonesia (KMI) resmi memperkenalkan Kawasaki D Tracker 150 SE 2021… Motor dengan konsep supermoto satu ini memang praktis tidak memiliki lawan sepadan dari tiga pabrikan Jepang lain yakni Honda, Yamaha, maupun Suzuki… Sebagai penyegaran menjelang pertengahan tahun ini, Kawasaki langsung memberikan penyegaran untuk tipe tertinggi yakni Special Edition (SE)… Penampilannya semakin terlihat keren berkat penggunaan warna baru serta grafis yang lebih eyecatching

Untuk tipe tertinggi yakni SE ini terdapat beberapa perbedaan jika dibandingkan dengan versi Standard… Pertama adalah penggunaan aksesoris resmi Kawasaki yakni hand guard kanan dan kiri untuk melindungi tangan sekaligus tuas rem dan kopling… Untuk tipe tertinggi juga sudah dilengkapi dengan engine guard pada bagian bawah mesin untuk melindungi bagian mesin jika sewaktu waktu terjadi benturan… Perbedaan lain hanya sebatas pewarnaan seperti suspensi up side down berwarna keemasan dan juga velg berwarna hitam…

Kawasaki D Tracker 150 SE 2021

kawasaki d tracker 150 se 2021 2
Kawasaki D Tracker 150 SE 2021…

Sebenarnya cukup aneh juga dengan kehadiran penyegaran Kawasaki D Tracker 150 2021 ini… Karena pada bulan Oktober 2020 silam, KMI sudah memperkenalkan Kawasaki D Tracker 150 2021 dengan 4 pilihan warna… Hanya saja kali ini hadir dengan 2 pilihan warna yakni Hitam dan Merah… Keduanya juga hadir dengan striping yang berbeda dan nampak lebih tegas dibandingkan yang diperkenalkan paa bulan Oktober tahun lalu… Meskipun secara desain dan penampilan lainnya masih tetap sama alias tidak ada perubahan…

Spesifikasi Kawasaki D Tracker 150 SE

Dari segi mesin Kawasaki D Tracker 150 SE 2021 juga tidak mengalami perubahan… Tetap menggunakan mesin berkapasitas 144 cc dengan konfigurasi single cylinder, SOHC, 4 tak, dan berpendingin udara… Mesin ini mampu mengeluarkan tenaga hingga 8,6 KW atau sekitar 12 PS pada 8.000 rpm dan torsi maksimal 11,3 Nm pada 6.500 rpm… Berikut spesifikasi lengkap Kawasaki D Tracker 150:

POWER
Jenis Mesin Air-cooled, 4-stroke Single
Sistem Pengapian DC-CDI
Power Maksimum 8.6 kW {12 PS} / 8,000 rpm
Torsi Maksimum 11.3 N.m {1.2 kgf.m} / 6,500 rpm
Diameter x Langkah 58.0 x 54.4 mm
Volume Silinder 144 cm3
Sistem Katup SOHC, 2 valves
Perbandingan Kompresi 9.5 : 1
Transmission 5-speed, return
Primary Reduction Ratio 2.880 (72/25)
Final Reduction Ratio 3.214 (45/14)
 
PERFORMANCE
Suspensi Depan 35 mm inverted fork
Suspensi Belakang Uni-Trak, with 5-way adjustable preload
Rem Depan Single semi-floating 300 mm petal disc Twin-piston
Rem Belakang Single 220 mm petal disc Single-piston
Roda Depan 100/80-17M/C 52P
Roda Belakang 120/70-17M/C 58P
Panjang x Lebar x Tinggi 2,015 x 830 x 1,130 mm
 
DETAILS
Jarak poros roda 1,335 mm
Jarak ke Tanah 270 mm
Berat 118 kg
Kapasitas Bensin 6.9 liter

Harga Kawasaki D Tracker 150 SE

kawasaki d tracker 150 se 2021 1
Kawasaki D Tracker 150 SE 2021…

Hadir dengan penampilan baru yang lebih keren, harga Kawasaki D Tracker 150 SE 2021 juga mengalami peningkatan dibandingkan Oktober tahun lalu… Saat ini sang motor supermoto jagoan Kawasaki Indonesia dijual seharga Rp. 36.500.000 on the road untuk wilayah DKI Jakarta atau naik 1 juta dibanding harga tahun lalu… Sedangkan untuk Kawasaki D Tracker 150 Standard sendiri dijual seharga Rp 34.500.000 untuk wilayah yang sama…

Bagikan artikel:
Avatar of Ardian

LajuMotor.com merupakan website seputar dunia otomotif roda dua maupun roda empat Indonesia maupun dunia...

Leave a Comment