ardiantoyugo.com – MotoGP Musim balap 2021 sudah memasuki seri ke 7 dan untuk seri ini akan diselenggarakan di Catalunya, Barcelona, Spanyol… MotoGP Catalunya 2021 masih menjadi salah satu seri yang ditunggu tunggu… Sirkuit Barcelona-Catalunya sendiri sukses menyelenggarakan Grand Prix pada setiap tahunnya sejak 1992 silam… Bahkan para penggemar balap pun terlihat sangat antusias setiap musimnya di Catalunya, Spanyol… Untuk jadwal MotoGP Catalunya yang juga akan live di Trans7 seperti biasanya…
Circuit de Catalunya sendiri dibuka pertama kali pada bulan September 1991 dan langsung menggelar event balap internasional pertama kali di bulan yang sama… Menjadi tuan rumah Grand Prix F1 Spanyol pada pertama kali… Dilanjut dengan menyelenggarakan Grand Prix sepeda motor Eropa dan menjadi tuan rumah bagi Gran Premio de Catalunya… Sirkuit ini juga dianggap sebagai salah satu sirkuit dengan desain terbaik… Bahkan Circuito de Catalunya juga memenangkan trofi IRTA sebagai Best Grand Prix pada 2001 silam…
Sirkuit Catalunya, Spanyol
Sirkuit Catalunya memiliki panjang lintasan 4,6 km dengan lebar 12 meter… Secara keseluruhan memiliki 14 tikungan, dengan 6 tikungan kekiri dan 8 tikungan ke kanan… Yang menarik adalah sirkuit ini juga memiliki track lurus terpanjang mencapai 1.047 meter… Tentunya menjadi angin segar bagi para pembalap Ducati yang memiliki top speed paling tinggi di MotoGP… Pembalap akan geber habis habisan pasca tikungan 14 sebelum akhirnya melibas tikungan patah pertama… Namun jangan salah, sirkuit ini juga memiliki banyak tikungan dengan karakter yang bervariasi…
MotoGP Catalunya 2020 silam, Fabio Quartararo yang masih membela Petronas Yamaha SRT berhasil meraih podium tertinggi… Sedangkan duo pembalap Suzuki yakni Joan Mir dan Alex Rins berhasil finish di posisi ke dua dan tiga… Lalu bagaimana prediksi hasil MotoGP Catalunya 2021…?? Dengan track record 6 seri pertama, sepertinya Fabio Quartararo masih akan tetap bersinar di GP Catalunya 2021 kali ini…
Jadwal MotoGP Catalunya 2021
Untuk jadwal MotoGP Catalunya 2021 sendiri akan dilangsungkan pada akhir pekan ini yakni tanggal 6 Juni 2021… Untuk sesi MotoGP akan diselenggarakan lebih awal dari biasanya… Di GP Catalunya 2021, MotoGP akan dilaksanakan setelah Moto3, sedangkan untuk sesi Moto2 dan MotoE akan digelar belakangan… Sedikit berbeda dengan seri Eropa pada umumnya karena biasanya sesi MotoGP digelar setelah Moto2…
14:00 – 14: 20 | Moto3 | Warm Up |
14:30 – 14:50 | MotoGP | Warm Up |
15:00 – 15:20 | Moto2 | Warm Up |
15:25 – 16:10 | MotoGP | Show |
16:20 | Moto3 | Race |
18:00 | MotoGP | Race |
19:30 | Moto2 | Race |
21:00 | MotoE | Race |
Untuk sementara ini Fabio Quartararo masih menduduki puncak klasemen MotoGP 2021 sementara dengan 105 poin… Dan sepertinya pembalap asal Perancis ini akan tampil semakin percaya diri di GP Catalunya 2021 dengan bekal kemenangan di 2020 silam… Last, bagi para pecinta balap tentunya jangan lewatkan jadwal MotoGP Catalunya 2021 di atas…
dulu nonton moto gp ngga pernah kelewatan .. tapi sejak si itu kalah mulu jadi ngga nonton lagi 😁