Honda RS125 2021 Philippines, Ayago Bermesin Supra…

Follow Google News LajuMotor.com

Ardian

Honda RS125 2021 Philippines...

ardiantoyugo.com – Tepat pada 27 Mei 2021 silam Honda Philippines Inc. (HPI) resmi memperkenalkan motor bebek sport berjenis ayago alias ayam jago terbarunya… Berbeda dengan Honda Sonic 150R di Indonesia, motor bebek sport satu ini hadir dengan dimensi dan mesin yang lebih kecil yakni 125 cc saja… Dialah Honda RS125 2021 Philippines yang kini tampil semakin menarik dengan warna baru dan striping yang lebih sporty

Sebagai ayago, Honda RS125 hadir dengan suspensi depan berjenis teleskopik yang cukup panjang… Berbeda dengan motor bebek konvensional, suspensi depan motor ini hingga ke bagian atas dengan menggunakan 2 buah triple clamp layaknya motor sport… Sedangkan untuk suspensi belakangnya menggunakan dua buah suspensi… Dipadukan dengan rem cakram depan, sementara untuk sistem pengereman belakang masih tromol…

Honda RS125 2021 Philippines

honda rs125 2021 philippines
Honda RS125 2021 Philippines…

Sementara itu jika melihat fiturnya juga tidak terlalu istimewa dan semodern Honda Sonic 150R di Indonesia… Motor ini masih menggunakan lampu depan bohlam konvensional, belum LED… Bahkan untuk lampu belakang dan juga keempat lampu sein pun masih menggunakan bohlam biasa… Berikut beberapa fitur yang dihadirkan pada Honda RS125 2021:

  • aggressive headlight & visor
  • meter panel with new dial design (analog)
  • new stripes design
  • sporty mufffler with protector cover
  • sporty pillion step
  • comfortable seat cushion
  • sporty front fender
  • sharp taillight design
  • versatile u-box

Dari segi fitur memang layaknya Honda Supra X 125, hanya saja motor ini tampil sedikit lebih sporty… Layaknya Supra X 125, salah satu keunggulan yang ditawarkan adalah konsumsi bahan bakarnya yang irit… Klaim dari Honda, motor ini memiliki konsumsi BBM mencapai 67,5 km per liter dengan metode pengujian World Motorcycle Test Cycle (WMTC)…

Spesifikasi Honda RS125 2021

honda rs125 2021 philippines 1
Honda RS125 2021 Philippines…

Mesin Honda RS125 2021 menggunakan basis mesin yang sama dengan Honda Supra X 125 di Indonesia… Mesin berkapasitas 125 cc dengan konfigurasi 4 tak, berpendingin udara, Overhead Cam (OHC)… Mesin ini memiliki tenaga hingga 7,12 kW atau sekitar 9,68 PS pada 7.500 rpm serta torsi maksimal 9,55 Nm pada 6.500 rpm… Perbedaannya adalah Honda RS125 Philippines 2021 ini menggunakan tipe transmisi manual 4 percepatan…

ENGINE
Engine Type 4-Stroke, Air-Cooled, Overhead Cam (OHC)
Displacement 125 cc
Bore & Stroke 52.4 x 57.9 (mm)
Maximum Power 7.12 kW @ 7,500 rpm
Maximum Torque 9.55 N.m @ 6,500 rpm
Starting System Electric & Kick
Transmission Type Manual, 4-speed, Constant Mesh
Gear Shift Pattern Rotary (N-1-2-3-4)
Engine Oil Capacity Fuel
Ignition System Fully-Transistorized
 
FRAME
Suspension (front) Telescopic
Suspension (rear) Twin
Brake Type (Front) Hydraulic Disc
Brake Type (Rear) Drum
Tire Size (Front) 70/90 – 17 M/C 38P
Tire Size (Rear) 80/90 – 17 M/C 50P
Wheel Type spoke wheel
Wheelbase 1,228 mm
 
DIMENSIONS
Overall Dimensions: L x W x H 1,909 x 685 x 987 (mm)
Curb Weight 104 kg
Seat Height 767 mm
Ground Clearance 135 mm
Fuel Tank Capacity 0.9 L
Fuel System PGM-Fi
Battery Type 12V – 3 Ah MF-Wet

Harga Honda RS125 2021 Philippines

honda rs125 2021 philippines 2
Honda RS125 2021 Philippines…

Honda Philippines menghadirkan 3 pilihan warna sekaligus yakni Matte Axis Gray Metallic, Pearl Nightfall Blue, dan juga Victory Red… Sayangnya semua pilihan warna tersebut hanya tersedia dengan velg jari jari saja… Bagian speedometer pun semuanya masih dengan tampilan masih analog dan belum tersedia tachometer

Harga Honda RS125 2021 Philippines dijual sebesar 73.400 Peso Filipina atau sekitar 21,98 jutaan Rupiah… Dengan catatan sesuai dengan kurs saat ini dimana 1 Peso Filipina setara dengan 299,48 Rupiah… Di Filipina dan Vietnam (termasuk juga Malaysia) sendiri pangsa pasar motor bebek sport memang masih cukup besar… Sangat berbeda dengan di Indonesia yang sudah bergeser ke motor matic…

Bagikan artikel:

Ardian

LajuMotor.com merupakan website seputar dunia otomotif roda dua maupun roda empat Indonesia maupun dunia...

Related Post

Leave a Comment