Honda CT125 Hunter Cub Dirilis, Berdesain Unik…

Follow Google News LajuMotor.com

Ardian

Honda CT125...

ardiantoyugo.com – Honda Jepang akhirnya telah resmi merilis motor dengan desian unik terbarunya yakni Honda CT125 Hunter Cub menjelang akhir bulan ini… Sosok motor yang memang memiliki bentuk dan konsep sangat berbeda dengan motor bebek (cub) pada umumnya… Motor bermesin 125 cc ini memang sejatinya merupakan motor bebek sesuai dengan namanya… Namun dengan desain ala motor sport scrambler… Lengkap dengan ground clearance tinggi dan knalpot yang didesain menjulang ke atas…

Bagian bodynya memang didasarkan dari Honda Super Cub C125… Namun dengan lebih mengopimalkan lagi sisi spesiikasi dan body kendaraan, termasuk rangkanya… Beberapa perbedaan mulai dari suspensi depan yang memang hadir dengan travel yang lebih panjang… Begitu pula dengan bentuk knalpot terpasang di atas, plus penggunaan ban semi tahu ala motor scrambler… Mmebuat motor ini memang sesuai untuk aktifitas outdoor mulai dari turing off road ringan maupun camping…

honda ct125 hunter cub 2
Honda CT125 Hunter Cub Dirilis, Berdesain Unik... 4

Soal rangka dari Honda CT125 Hunter Cub ini memang dibuat berdasarkan dari rangka Honda Super Cub 125… Dengan perubahan pada beberapa bagian… Termasuk pada pengoptimalan rigiditas pada beberapa titik… Penguatan di sekitar plat pivot membuat semakin rigid untuk menerjang berbagai kondisi jalan termasuk jalanan perkotaan maupun tracking

Sedangkan untuk  mesinnya sendiri dilengkapi dengan mesin silinder tunggal, berpendingin udara, 4 tak, OHC, 125 cc… Menggunakan kopling sentriugal otomatis yang tidak memerlukan pengoperasian tuas kopling pada tangan kiri… Mesin yang serupa dengan mesin Honda Super Cub C125… 

honda ct125 hunter cub speedometer
Honda CT125 Hunter Cub Dirilis, Berdesain Unik... 5

Fitur Honda CT125 Hunter Cub

Sedangkan untuk fitur pengereman, motor satu ini dibekali dengan rem cakram baik depan maupun belakang… Tidak hanya itu saja, sudah tersedia sensor ABS single channel dimana hanya roda depan saja yang dilengkapi sensor ABS… Sedangkan untuk velgnya sendiri terbuat dari baja stainless jari jari dan dicat dengan warna abu abu doff…

Meskipun memiliki desain yang sangat retro, Honda CT125 Hunter Cub ini memiliki fitur yang modern banget… Mulai dari headlamp, stoplamp, hingga lampu sein depan belakang sudah menggunakan lampu LED… Konsepnya sendiri single seater, artinya hanya ada jok untuk pengendara… Speedometernya pun sudah full digital dengan tampilan bulat layaknya motor retro… Sementara di belakang hanya tersedia rak untuk membawa barang bawaan… Meskipun tetap disediakan footstep untuk pembonceng…

honda ct125 hunter cub
Honda CT125 Hunter Cub Dirilis, Berdesain Unik... 6

Mesin berkapasitas 125 cc-nya mampu mengeluarkan tenaga maksimal sebesar 8,8 PS pada 7.000 rpm dan torsi sebesar 11 Nm pada 4.500 rpm… Sedangkan kapasitas tanki bahan bakarnya sendiri mencapai 5,3 liter… Lumayan banget untuk menjelajah di dalam hutan… Masih kurang…?? Tenang, bisa bawa jerigen BBM dan ditaruh di rak belakang…

Harga Honda CT125 Hunter Cub di Jepang dipasarkan sebesar 440 ribu Yen… Jika dikonversikan ke mata uang Rupiah Indonesia sekitar 65 jutaan Rupiah… Cukup mahal karena memang motor ini juga layaknya Honda Super Cub 125 yang memang motor hobbiest

Spesifikasi Honda CT125

Nama / model mobil Honda 2BJ-JA55
Panjang keseluruhan x lebar x tinggi (mm) 1.960 × 805 × 1.085
Jarak sumbu roda (mm) 1,255
Ground clearance minimum (mm) 165
Tinggi kursi (mm) ★ 800
Berat kendaraan (kg) 120
Kapasitas berkuda (orang) Dua
Radius putar minimum (m) 1.9
Model / tipe mesin JA55E, satu silinder OHC 4-stroke berpendingin udara
Total pemindahan (cm 3 ) 124
Diameter dalam x stroke (mm) 52,4 × 57,9
Rasio kompresi ★ 9.3
Output maksimum (kW [PS] / rpm) 6.5 [8.8] / 7.000
Torsi maksimum (Nm [kg] / rpm) 11 [1.1] / 4.500
Ban depan 80 / 90-17M / C 44P
Ban belakang 80 / 90-17M / C 44P
Rem depan Cakram hidrolik
Rem belakang Cakram hidrolik
Suspensi depan Jenis teleskopik
Suspensi belakang Jenis lengan ayun
Format bingkai Tulang punggung
Bagikan artikel:

Ardian

LajuMotor.com merupakan website seputar dunia otomotif roda dua maupun roda empat Indonesia maupun dunia...

Related Post

Leave a Comment