Harga SYM Husky ADV 150 2022, Lebih Murah dari NMax…!!

Follow Google News LajuMotor.com

Ardian

SYM Husky ADV 150 2022
SYM Husky ADV 150 2022

ardiantoyugo.com – Sanyang Motor Co., Ltd (SYM) yang merupakan pabrikan motor asal Taipei, China memang sudah dikenal hingga ke berbagai negara di luar China… SYM Husky ADV 150 2022 hadir cukup memukau di EICMA yang digelar akhir tahun 2021 lalu… Resmi diperkenalkan pada November tahun lalu, harga SYM Husky ADV 2022 akhirnya resmi dirilis untuk pasaran China… Yang menarik tentu harga sang motor cukup terjangkau dengan fitur dan juga spesifikasi menggiurkan untuk sebuah motor matic kelas 150 cc…

Semenjak kemunculan Honda ADV 150 di ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2018 lalu memang langsung diikuti banyak pabrikan China… Seolah olah semua berlomba untuk menghadirkan motor dengan desain ala ADV 150 ini… Dan hal ini akhirnya juga diikuti oleh SYM dengan SYM Husky ADV 150 terbarunya… Secara penampilan memang ala Honda ADV 150 atau juga Honda ADV 350 2022 yang baru saja dirilis…

SYM Husky ADV 150 2022

Meskipun memiliki penampilan yang bisa dibilang mirip, namun desain SYM Husky ADV 150 2022 ini tampak lebih angker… Hal ini terlihat pada bagian muka sang motor yang hadir dengan headlamp alias lampu utama dengan desain tajam… Menariknya pada muka bagian tengah, di antara lampu ada semacam ram air yangmembuatnya seperti motor sport… Untuk sistem pencahayaan tentunya sudah menggunakan LED baik lampu depan maupun belakang…

Menggunakan label nama ADV, SYM Husky ADV 2022 juga menggunakan kaki-kaki layaknya motor adventure meskipun sejatinya motor ini menggunakan transmisi matic CVT… Terlihat bagian suspensi depan sudah dilengkapi dengan karet penutup serta penggunaan ban dengan tipe kotak-kotak… Tidak ketinggalan pula windscreen yang terlihat cukup tinggi untuk melindungi pengendara…

Beralih ke bagian belakang, spakbor belakang dibuat model gantung layaknya sebuah motor sport… Begitu juga dengan lampu sein belakang yang dibuat terpisah dengan lampu rem… Untuk lampu rem sekaligus lampu belakangnya sendiri terlihat sangat minimalis namun tetap keren… Soal desain SYM Husky ADV 150 2022 memang terlihat gahar…

Fitur SYM Husky ADV 150 2022

SYM Husky ADV 150 2022
SYM Husky ADV 150 2022 Mineral White/King Kong Black…

Lanjut ke bagian fitur, salah satu yang menarik tentunya pada bagian panel meter… Speedometer SYM Husky ADV sudah sepenuhnya LCD digital dengan tampilan penuh warna… Bahkan pada foto tersebut terlihat latar belakang gradasi warna yang sangat menarik… Di dalamnya juga terdapat berbagai macam informasi mulai dari konsumsi BBM, tachometer, suhu mesin, kapasitas tangki BBM, hingga jam digital… Tidak ketinggalan juga terdapat Quick Charger 2.0 untuk mengisi ulang daya smartphone…

Sayangnya jika melihat foto di atas, SYM Husky ADV 150 2022 belum dilengkapi dengan smart key/keyless… Meskipun tidak menutup kemungkinan SYM akan menghadirkan varian tertinggi yang sudah menggunakan smart key/keyless… Lanjut ke bagian fitur mesin dan juga rangkanya tidak kalah menarik… Karena SYM menghadirkan konsep dan teknologi baru pada bagian mesin dan rangknya…

  • sistem pencahayaan LED
  • panel meter full digital
  • suspensi belakang monoshock
  • teknologi Anti Lift Engine Hanger System (ALEH)
  • kapasitas tangki BBM sangat besar yakni 15 liter
  • USB charger dengan Quick Charger 2.0
  • penggunaan smart key system

Harga SYM Husky ADV 150 2022

SYM Husky ADV 150 2022
SYM Husky ADV 150 2022 Cement Ash…

SYM menghadirkan dua pilihan warna untuk pasar China yakni Mineral White/King Kong Black dan juga Cement Ash… Sedangkan harga SYM Husky ADV 150 2022 dijual sebesar 23.800 Yuan China atau sekitar 54,16 jutaan Rupiah saja… Tergolong sangat terjangkau jika dibandingkan dengan harga Yamaha NMax 155 di China yang dijual sebesar 27.800 Yuan China atau sekitar 63,27 jutaan Rupiah… FYI, harga sepeda motor di mainland China memang secara umum lebih mahal dibanding harga sepeda motor di Indonesia… Motor ini akan mulai tersedia dari tanggal 1 Maret 2022…

Spesifikasi SYM Husky ADV 150 2022

Untuk spesifikasi SYM Husky ADV 150 2022 dibekali dengan mesin berkapasitas 150 cc dengan konfigurasi 1 silinder, 4 tak, SOHC, 4 katup, dan berpendingin cairan… Soal performa, motor ini memiliki tenaga puncak hingga 10,8 kW atau sekitar 14,68391 PS pada 7.500 rpm… Sedangkan torsinya sendiri tidak kalah mantap yakni mencapai 14,5 Nm pada 6.000 rpm…

Performanya lebih tinggi dibandingkan Honda ADV 150 asli yang hanya memiliki tenaga 14,5 PS dan torsi puncak 13,8 Nm… Sudah tidak mengherankan memang jika motor buatan China banyak yang meniru konsep Honda ADV namun memiliki performa lebih tinggi…

Engine Type 1 cylinder, 4 stroke, SOHC, 4 valve, Liquid Cooled
Displacement 150 cc
Bore x Stroke 57.4 mm x 57.8 mm
Maximum Power 10.8 kW @ 7,500 rpm
Maximum Torque 14.5 Nm @ 6,000 rpm
Fuel System Electronic Fuel Injection (EFI)
Transmission Continuous Variable Transmission (CVT)

Rangka SYM Husky ADV 150

SYM memperkenalkan konsep desain Anti-Lift Engine Hanger System (ALEH) yang diklaim merupakan desain rangka yang lebih seimbang… Hal ini memberikan kenyamanan pengendara saat berakselerasi secara cepat… Berkat desain ALEH panjang dan berat motor dapat berkurang… Teknologi ini juga sudah diterapkan pada SYM DRG BT 158 cc…

Untuk suspensi depannya sendiri masih mengguankan teleskopik alias belum up side down… Menariknya suspensi belakang sudah menggunakan monoshock yang diklaim lebih sempurna untuk bermanuver dan menunjang gaya berkendara sporty…

Front Suspension Telescopic fork suspension
Rear Suspension Single sided monshock suspension
Front Brake Disc brake, 260 mm + ABS
Rear Brake Disc brake, 233 mm + ABS
Front Tire Type 120/70 – 13
Rear Tire Type 130/70 – 13

Dimensi & Berat SYM Husky ADV 150

Berkat penggunaan konsep desain Anti-Lift Engine Hanger System (ALEH), motor ini memiliki dimensi yang lebih kompak… Bahkan ketinggiaan tempat duduknya tergolong tidak terlalu tinggi yakni hanya 780 mm saja… Yang paling mantap adalah kapasitas tangki bahan bakar SYM Husky ADV 150 2022 mencapai 15 liter…!!

Overall Length 1980 mm
Overall Width 715 mm
Overall Height 1125 mm
Seat Height 780 mm
Wheelbase 1380 mm
Fuel Tank Capacity 15 liter
Bagikan artikel:

Ardian

LajuMotor.com merupakan website seputar dunia otomotif roda dua maupun roda empat Indonesia maupun dunia...

Related Post

Leave a Comment