Harga Ninja ZX25R SE 112 Jutaan, Fitur Lebih Komplit…!!

Follow Google News LajuMotor.com

Ardian

Kawasaki Ninja ZX25R SE KRT Edition...

ardiantoyugo.com – Kawasaki Motor Indonesia (KMI) akhirnya merilis resmi berapa bandrol harga Ninja ZX25R SE dan juga varian standar… Yoi, Kawasaki memang resmi menghadirkan dua tipe sekaligus untuk Ninja ZX25R… Untuk tipe standar sendiri sangat menggiurkan yakni 96 juta saja… Benar benar sesuai bocoran harga Ninja ZX25R kemarin… Nah, sekarang giliran untuk tipe SE alias Special Edition dengan fitur yang lebih mantap…

Untuk harga Ninja ZX25R SE ini dibandrol sebesar Rp. 112.900.000… Harga tersebut adalah harga On The Road wilayah DKI Jakarta… Harga tersebut selisih Rp. 16.900.000 lebih mahal dibandingkan harga tipe standar… Harga lebih mahal tentunya memiliki fitur yang lebih komplit…

pilihan warna ninja zx25r
Pilihan warna Ninja ZX25R…

Harga Ninja ZX25R SE

Untuk harga Ninja ZX25R SE jelas saja lebih mahal karena memiliki spesifikasi yang dibilang fullspecs… Jadi untuk tipe ini memiliki fitur dan juga kelebihan yang lebih lengkap dan banyak dibanding tipe standar… Berikut sederet fitur dan keunggulan Ninja ZX-25R terbaru:

  • Mesin 4 silinder segaris
  • Desain sasis ala motor WSBK
  • Electronic Throttle Valves
  • Air ram di fairing atas
  • Assist & Slipper Clutch
  • Kaliper radial monoblok
  • Suspensi depan besar diameter 37 mm
  • Horiontal backlink
  • Ban radial
  • Lampu LED
  • Kawasaki Traction Control (KTRC)
  • Kawasaki Quick Shifter (KQS)
  • Power Mode (full/low)
  • Rem ABS

Motor ini dibekali dengan fitur modern dan tergolong baru dikelas motor sport 250 cc… Mulai dari Traction Control hingga Quick Shifter… Kawasaki Quick Shifter ini memungkinkan pengendara mengoper gigi tanpa menekan tuas kopling… Tentunya Quick Shifter dua arah yakni shift up dan shift down…

ninja zx25r se
Kawasaki Ninja ZX25R SE KRT Edition…

Kawasaki Motor Indonesia juga akan membuka kran preorder mulai besok pagi tanggal 11 dan juga 12 Juli… Satu hari tersedia 100 unit Kawasaki ZX25R yang siap diboyong konsumen… Jadi total akan ada 200 unit Kawasaki Ninja ZX25R pertama di dunia yang akan dijual pertama kali ke konsumen…

Untuk harga Ninja ZX25R SE memang nampak sangat menggiurkan dengan fitur full specs… Benar benar menarik dan semakin penasaran nih untuk mencobanya secara langsung…

Bagikan artikel:

Ardian

LajuMotor.com merupakan website seputar dunia otomotif roda dua maupun roda empat Indonesia maupun dunia...

Related Post

Leave a Comment