Spesifikasi Electric Scooter Kymco S6 dengan Konsep iONEX…

Follow Google News LajuMotor.com

Ardian

Kymco S6 electric scooter...

ardiantoyugo.com – Produsen otomotif berlomba lomba untuk menciptakan produk yang diklaim lebih ramah lingkungan dengan mengganti mesin berbahan bakar minyak dengan mesin listik… Salah satu pabrikan yang juga sangat ambisius dalam menghadapi perubahan jaman tersebut adalah KYMCO atau Kwang Yang Motor Co, Ltd… Pabrikan China ini menghadirkan electric scooter Kymco S6 dan sejumlah scooter lain dengan mesin listrik… Menariknya Kymco juga menawarkan sebuah konsep baru bernama Kymco iONEX…

Konsep iONEX dari Kymco sendiri tidak hanya menghadirkan jajaran motor listrik terbaru, namun juga memberikan layanan after sales atau purna jual yang sangat serius… Kymco iONEX juga termasuk “Convenient Power Station Replacement” atau tempat penggantian baterai sepeda motor… Baterai pada sepeda motor listrik memang merupakan peranan yang vital… Kymco membeirkan konsep stasiun penukaran baterai demi kenyamanan dan kemudahan para calon konsumennya…

Kymco S6 Electric Scooter

kymco s6 electric scooter
Kymco S6 electric scooter…

Dengan hadirnya stasiun-stasiun penukaran baterai ini tentu pengendara sepeda motor listrik Kymco tidak diharuskan menunggu pengisian baterai yang cukup memakan waktu… Namun bagi yang masih tertarik dengan konsep konvensional yakni pengisian ulang baterai, Kymco tetap menghadirkan cara tersebut dalam pilihan motor listriknya… Jadi ada dua cara, pertama menukar baterai ke stasiun Kymco iONEX, atau cara kedua yakni mengisi ulang baterai sendiri…

Kymco menargetkan akan menyelesaikan pembangunan 1.500 stasiun penukaran baterai yang akan selesai pada akhir tahun 2021 ini… Dan untuk akhir tahun 2022 ditargetkan sudah ada sebanyak 4.000 stasiun penukaran baterai yang dapat mengakomodir skuter listriknya termasuk electric scooter Kymco S6 dengan segala kelebihannya… Demi kenyamanan konsumen setianya, Kymco juga akan melakukan kontrol dan pengawasan secara rutin terhadap kualitas baterai yang disediakan…

Spesifikasi Kymco S6

Dari segi penampilan, motor listrik Kymco S6 ini nampak sangat modern… Hal ini tercermin dari bentuknya yang dinamis dan hadir dengan konsep mobile metropolitan… Motor ini juga dirancang khusus untuk menemani aktivitas sehari hari di perkotaan… Dengan mesin yang lebih bertenaga dibanding Kymco i-One, motor ini juga memiliki jangkaukan jelajah yang lebih jauh… Selain itu dari segi penampilan juga terlihat lebih manis dan menawan…

Kymco S6 specification (Charging Battery version):

Length x Width x Height 1,770 x 690 x 1,090 mm
Wheelbase 1,275 mm
Seat height 750 mm
Vehicle weight 119 kg
Motor form Mid motor
Variable speed system Direct drive
Transfer method Chain drive
Maximum power 6,500 W
Maximum torque 25.2 Nm
Rear wheel torque 215 Nm
Gradeability 30% (16.7°) : 37 km/h
Maximum vehicle speed 88 km/h
0 – 50 km/h acceleration 4.2 seconds
Battery capacity 50.82V/34.3Ah/1,743W x 2
Endurance Approximately 155 km at constant speed 30 km/h
Front tire 110/70 – 12
Rear tire 110/70 – 12
Front brake Disc brake, one-way double piston
Rear brake Disc brake, one-way single piston
Brake system Front and rear disc brake
Central lock Four in one
Lamp All LED
Dattime Running Light (DRL) LED
Panel meter LED
USB charging 5V/2A
Storage space 24L, a full face helmet
Main tripod Ultra-saving type
Charging specification CNS public standard high voltage charging connector
Charging time 5 hours

Electric scooter Kymco S6 hadir dengan motor bertenaga 6,5 kW dengan roda berdiameter 12 inci dan dilengkapi dengan 2 baterai iONEX berkapasitas besar… Daya tahan baterai ini membuatnya bisa menempuh jarak hingga 155 km… Sedangkan untuk urusan performa, motor listrik nan cantik satu ini dapat berakselerasi dari keadaan berhenti hingga kecepatan 50 km/jam hanya 4,2 detik saja… Top speed alias kecepatan maksimumnya sendiri mencapai 88 km/jam… Untuk versi baterai ditukar sendiri memiliki bobot yang lebih ringan yakni hanya 95 kg saja…

Harga Kymco S6

electric scooter kymco s6
Kymco S6 electric scooter…

Kymco S6 sendiri juga sudah dibekali dengan berbagai fitur modern seperti panel meter digital yang dapat memantau kecepatan serta kapasitas baterai real time… Dari segi keamanan juga sudah dibekali dengan fitur keyless system… Selain itu untuk piranti keselamatan juga terdapat rem depan cakram dengan double piston… Sedangkan untuk rem belakangnya sendiri menggunakan cakram dengan single piston

Untuk harga Kymco S6 electric scooter ini ditawarkan sebesar 82.800 Dolar Baru Taiwan atau sekitar 42,7 jutaan Rupiah… Terlihat sangat menarik dari segi harga dan juga fitur yang ditawarkan… Tidak ada perbedaan harga antara tipe pengisian baterai sendiri atau dengan konsep tukar baterai di stasiun Kymco iONEX… FYI, harga motor motor di China sendiri memang sangat mahal dibanding harga motor di Indonesia…

Bagikan artikel:

Ardian

LajuMotor.com merupakan website seputar dunia otomotif roda dua maupun roda empat Indonesia maupun dunia...

Related Post

Leave a Comment