Chip Semikonduktor Honda Mulai Normal, Motor Siap Kirim…!!

Ardian

Modifikasi Honda ADV 160 pakai aksesoris resmi
Modifikasi Honda ADV 160 pakai aksesoris resmi...

ardiantoyugo.com – Beberapa bulan terakhir memang indent atau pemesanan sepeda motor Honda dan bahkan merk lainnya terhitung sangat lama… Hal ini karena ada hambatan yakni pasokan chip semikonduktor Honda dan hampir semua produsen sepeda motor dan mobil di Indonesia terganggu… Sebuah benda kecil yang sangat penting peranannya pada sebuah kendaraan modern yang serba terkomputerisasi saat ini… Namun ada kabar baik yang datang diawal bulan Agustus 2022 ini…

Jika ada tanggal 30 Mei 2022 lalu Astra Honda Motor (AHM) menerbitkan press release mengenai pasokan chip semikonduktor yang masih terhambat, pada 2 Agustus kemarin AHM memberikan pernyataan berbeda mengenai hal tersebut… AHM telah menyebutkan bahwa pasokan chip semikonduktor ini sudah mulai berangsur pulih di bulan Agustus…

Tentunya hal ini merupakan angin segar bagi para konsumen Honda pada khusunya dan bahkan pembeli sepeda motor maupun mobil pada umumnya… Dengan adanya stok chip tentu proses produksi kendaraan bisa segera kembali seperti semula… Dan tentunya distribusi dari pabrik ke dealer-dealer hingga akhirnya ke konsumen yang sudah menunggu cukup lama akan segera terealisasi…

Chip Semikonduktor Honda Mulai Normal

Honda Scoopy warna pastel...
Honda Scoopy warna pastel…

Terima kasih kepada konsumen Indonesia yang telah memilih sepeda motor Honda sebagai partner berkendara dan telah bersabar menunggu kedatangan sepeda motor impiannya. 

Kelangkaan pasokan semikonduktor yang melanda dunia kini mulai berangsur pulih. Kami pun dapat segera memenuhi kebutuhan konsumen untuk beraktivitas sehari-hari. Semoga kondisi ini terus membaik dan kami dapat terus mewujudkan semangat Satu Hati bersama konsumen melalui produk dan layanan terbaik. 

Bersama jaringan penjualan, kami siap melayani kebutuhan konsumen akan sepeda motor Honda impian masing-masing yang dapat mendukung segala aktivitas dan juga mulai meningkatkan produktivitas sehari-hari. Kepercayaan konsumen ini akan mendukung pertumbuhan pasar sepeda motor di Tanah Air dan kita bersama dapat berkontribusi dalam terus menggerakkan roda perekonomian negeri ini. 

Untuk mengetahui informasi lebih lanjut terkait sepeda motor impian Anda, dengan senang hati kami siap melayani Anda semua. Silahkan kunjungi dealer Honda terdekat atau dapat menghubungi kami melalui layanan 24 jam di call center 1-500-989. Selain itu, Anda juga dapat menghubungi SMS 0811-9-500-989, email [email protected] (hari dan jam kerja), Facebook Astra Honda Care, Instagram @astrahondacare_id atau Twitter @astrahondacare setiap hari di jam kerja (07.30 – 16.30 WIB) atau https://www.astra-honda.com/helpcenter.

Proses Distribusi Motor Honda Kembali Normal

Dengan mulai pulihnya pasokan chip semikonduktor yang dijelaskan pada press release di atas tentunya diharapkan proses distribusi sepeda motor Honda akan berangsur normal… Saya sendiri sedang menunggu kedatangan Honda Scoopy terbaru yang memang hingga saat ini masih belum tersedia…

Sebelumnya, penyebab kelangkaan chip semikonduktor Honda dan pabrkan lai ini disebabkan oleh beberapa faktor… Yang pertama tentu terpengaruh pandemi Covid-19 dimana aktivitas pabrik tentu menurun… Kedua adalah adanya badai musim dingin di Texas, Amerika… Dan satu lagi adanya kebakaran pabrik chip yang digunakan dalam industri otomotif yakni di Renesas Electronic Corp…

Bagikan artikel:

Ardian

LajuMotor.com merupakan website seputar dunia otomotif roda dua maupun roda empat Indonesia maupun dunia...

Related Post

Leave a Comment