ardiantoyugo.com – Pertama kali diperkenalkan di India pada tanggal 7 April 2022 silam, motor petualang Suzuki kelas 150 cc akhirnya juga dipasarkan ke berbagai negara… Yup, Suzuki V-Strom SX250 2023 kini juga mulai diperkenalkan di luar India termasuk Filipina… Bahkan di Indonesia pun motornya sudah dipamerkan di ajang Indonesia Motorcycle Show 2022 yang digelar mulai 2 November 2022 di Jakarta Convention Center (JCC)… Lalu apa saja keunggulan yang dimiliki oleh motor petualang yang aslinya berasal dari India tersebut…??
Suzuki V-Strom 250 2023 sendiri hadir dengan ciri khas V-Strom series yang sangat kuat… Hal ini terlihat pada bagian depan dimana sang motor dibekali dengan duck fender atau spakbor model paruh bebek pada bagian bawah lampu utamanya… Tidak ketinggalan bagian shroud tank juga terlihat besar dan memanjang hingga ke bagian bawah… Hal ini cukup mirip dengan Suzuki V-Strom 650 2022 yang baru saja diperkenalkan pada bulan lalu…
Suzuki V-Strom SX250 2023
Secara desain Suzuki V-Strom SX250 2023 memang sedikit ada nuansa India, hal ini terdapat pada bagian headlamp alias lampu utama yang terlihat sangat mirip dengan Suzuki Gixxer 250… Desain lampu utamanya terlihat sangat mirip dengan model LED bertumpuk… Sedangkan untuk lampu belakang juga sudah menggunakan LED dengan desain yang minimalis… Sayangnya untuk keempat lampu sein masih setia menggunakan bohlam biasa… Sedikit terlihat ketinggalan jaman untuk motor sekelas 250 cc yang diperkenalkan pada tahun 2022-2023…
Meskipun hadir sebagai motor petualang, namun melihat jok yang digunakan adalah split seat dimana antara jok pengendara dan pembonceng model terpisah, meskipun jaraknya tidak terlalu tingi… Dan tentunya khas sebuah motor petualang dimana memiliki travel suspensi depan yang panjang dan juga setang tinggi dan lebar… Untuk diameter roda depan juga lebih besar demi menambah jarak terendah ke tanah… Secara keseluruhan desainnya cukup oke, ditambah dengan adanya windscreen tinggi pada bagian depan…
Fitur Suzuki V-Strom SX250 2023
Beralih ke bagian fitur Suzuki V-Strom SX250 2023, selain menggunakan lampu depan dan belakang LED, masih ada beberapa fitur yang cukup menarik… Salah satunya adalah penggunaan speedometer full digital… Bahkan speedometer ini bisa dikoneksikan dengan smartphone pengendara untuk mendapatkan informasi tambahan seperti indikator baterai, notifikasi SMS, notifikasi telepon, notifikasi email, notifikasi perawatan sepeda motor, hingga lokasi parkir terakhir…
Namun yang lebih mantapnya lagi adalah ketika motor sudah terkoneksikan dengan smartphone, pengendara dapat melihat navigasi turn by turn pada layar speedometer… Tentu sebelumnya pengendara harus mengatur tempat tujuan terlebih dahulu pada smartphone… Sebuah fitur yang sangat menarik dan sangat membatu saat berpetualang tentunya… Dan berikut beberapa fitur Suzuki V-Strom SX250 2023 yang menjadi unggulan:
- lampu depan dan belakang LED
- hand guard untuk melindungi tangan
- wind screen untuk melindungi pengendara dari terpaan angin
- dual exit muffler
- engine cowl
- jok model split seat
- speedometer dengan fitur konektivitas
Harga Suzuki V-Strom SX250 2023
Untuk Indonesia sayangnya baru perkenalan di ajang IMOS 2022 dimana Suzuki Indomobil Sales (SIS) menghadirkan warna kuning yang terlihat mencolok… Sayangnya motor ini belum dijual secara resmi di Indonesia… Namun siapa sangka di negara tetangga yakni Filipina sudah dijual resmi… Di Filipina sendiri harga Suzuki V-Strom SX250 2023 dijual sebesar 229.000 Peso Filipina atau sekitar 61,35 jutaan Rupiah… Dengan catatan sesuai kurs saat artikel ini diketik dimana 1 Peso Filipina setara dengan 267,91 Rupiah… Ada yang tertarik jika dijual seharga 60 jutaan di Indonesia…??
Spesifikasi Suzuki V-Strom SX250 2023
Beralih ke bagian spesifikasi Suzuki V-Strom SX250 2023 menggunakan basis mesin seperti Suzuki Gixxer SF 250 2022 yang juga dijual di Indonesia yang juga berasal dari India… Motor ini menggunakan mesin berkapasitas 249 cc dengan konfigurasi silinder tunggal, 4 langkah, 4 katup, SOHC, dan juga berpendingin oli… Suzuki menggunakan teknologi Suzuki Oil Cooling System (SOCS) pada sang motor…
Untuk performa mesin Suzuki V-Strom 250 2023 memiliki tenaga puncak sebesar 26,5 PS pada 9.300 rpm… Sedangkan untuk torsi puncaknya mencapai 22,2 Nm yang diraih pada 7.300 rpm… Dari segi performa memang tidak terlalu bertenaga dan bisa dibilang sebelas dua belas dengan Suzuki Gixxer 250…
Engine Type |
4-stroke, Single-cylinder, oil-cooled, SOHC
|
Valve System | 4 valve |
Bore x Stroke | 76.0mm x 54.9mm |
Displacement | 249cm³ |
Compression Ratio | 10.7 : 1 |
Max Power | 26.5ps@9300rpm |
Max Torque | 22.2Nm@7300rpm |
Fuel System | Fuel Injection |
Starter System | Electric |
Lubrication System | Wet sump |
Transmission | 6-speed constant mesh |
Sasis Suzuki V-Strom SX250
Satu hal yang menarik adalah penggunaan ban Suzuki V-Strom 250 SX 2023 berdiameter 19 inci pada bagian depan dan 17 inci untuk ban belakang… Profil ban yang digunakan juga kotak-kotak layaknya sebuah motor petualang… Untuk sistem pengereman tentu sudah menggunakan rem cakram baik depan maupun belakang…
Front Brake Type | Disc, single |
Rear Brake Type | Disc |
Front Tire | 100/90-19M/C 57S, tubeless |
Rear Tire | 140/70-17M/C 66S, tubeless |
Rake / Trail | 27° / 97 mm |
Front Suspension |
Telescopic, coil spring, oil damped
|
Rear Suspension |
Swing arm type, coil spring, oil damped
|
Ignition System | Electronic ignition |
Battery | Maintenance Free, 12V 6AH |
Headlight & Tail Light | LED |
Dimensi & Berat Suzuki V-Strom SX250
Dari segi dimensi tentu terlihat cukup tinggi khas motor adventure… Bahkan ketinggian joknya sendiri mencapai 835 mm dengan jarak terendah ke tanah yang juga cukup tinggi yakni mencapai 205 mm… Sedangkan berat Suzuki V-Strom SX250 2023 masih cukup ringan yakni 167 kg dengan kapasitas tangki bahan bakar mencapai 12 liter…
Overall Length | 2,180 mm |
Overall Width | 880 mm |
Overall Height | 1,355 mm |
Wheel Base | 1,440 mm |
Ground Clearance | 205 mm |
Seat Height | 835 mm |
Kerb Mass | 167 kg |
Fuel Tank Capacity | 12 L |
Jarak main suspensi depannya kurang panjang. kaya motor jalanan biasa, bukan adventure…