Yamaha YZF R25 ABS dengan Warna yang Lebih Cakep…

Follow Google News LajuMotor.com

Ardian

Yamaha R25 ABS

Yeah… Setelah terlebih dulu merilis YZF-R25 versi non ABS, kini YIMM (Yamaha Indonesia Motor Manufagturing) juga merilis YZF-R25 ABS… Yamaha YZF-R25 ABS ini dibandrol dengan harga 59 juta untuk wilayah Jakarta, lebih mahal sekitar 6 juta bila dibanding dengan R25 versi non ABS… Bila dilihat tampilan fisik keduanya lebih asik dilihat yang versi ABS yah… Dengan warna biru-putih dan sedikit silver, biru khas Yamaha Factory Racing…

Selain itu tidak berbeda dengan YZF-R25 non ABS… Perbedaan hanya pada teknologi ABS dimana terdapat sensor disektor pengereman untuk menjaga agar roda tidak terkunci saat pengereman… Sistem pengereman ABS ini cukup membantu rider ketika melakukan hard braking, dimana roda tidak akan ngelock… Akibatnya roda tidak akan menjadi tranlasi, perlu diketahui kalau roda dalam keadaan tranlasi akan lebih cepat melaju bila dibandingkan ketika berotasi…

Headlamp ketika lampu jauh menyala...

Jika roda masih dalam keadaan berputar maka otomatis motor akan masih dapat dikendalikan oleh pengendara… Untuk spesifikasi mesin dan lainnya sama plek dengan versi non ABS, jadi kalau mau beli musti dipertimbangkan secara matang dulu mengingat selisih harga yang lumayan… Dan bila sudah terlanjur beli R25 versi non ABS dan ingin dipasang ABS maka harus ganti 91 part…!! Apa ga puyeng tuh…?? Dan harganya pun diperkirakan akan lebih mahal dari selisih anatar non ABS dan ABS…

Merasakan performa Yamaha YZF-R25 sendiri cukup asik lagh untuk motor 250cc dual silinder… Mesin 2 silinder segaris dohc yang menghasilkan suara knalpot stereo yang khas… Bila sudah mengganti knalpot kastem memang agak sulit membedakan mana R25 dengan Ninja 250, ya karena konfigurasi mesin yang mirip… Okeh, tertarik memboyong ke rumah…?? Sekali lagi matangkan pilihan antara R25 ABS atau yang non ABS… Ciao…

Bagikan artikel:

Ardian

LajuMotor.com merupakan website seputar dunia otomotif roda dua maupun roda empat Indonesia maupun dunia...

Related Post

10 thoughts on “Yamaha YZF R25 ABS dengan Warna yang Lebih Cakep…”

Leave a Comment