ardiantoyugo.com – Yamaha sudah bersiap untuk merilis sebuah motor baru pada akhir bulan ini… Hal tersebut terlihat jelas melalui video teaser yang hanya berdurasi 10 detik… Dalam video tersebut Yamaha telah mempersiapkan motor matic baru yang akan dirilis pada 21 Juli besok… Yoi, motor baru Yamaha ini merupakan motor matic dengan perubahan pada bagian mesin…
Sebelumnya Yamaha memang sudah terpergok melakukan pengetesan sebuah motor baru di jalan raya… Sebuah motor gamboot dengan dimensi yang cukup besar dan lebar… Selain itu bagian mesin juga terlihat sangat berbeda dengan generasi sebelumnya… Hal ini terlihat dari penampakan CVT bagian samping kiri… Terlihat mengalami banyak sekali perubahan… Baca juga: Harga Yamaha BWS 125 16 Juta Lebih Murah…!!
Motor Baru Yamaha Siap Rilis
Hal lain yang menarik adalah soal desain sang motor… Desain dibuat benar benar baru yang nampak kekinian khas Yamaha… Desain nampak menyalami banyak sekali update… Mulai dari lekukan body hingga bagian pencahayaan yang menggunakan LED…
Dari foto spyshoot di bawah, kita bisa sedikit meperkirakan lekukan lekukan body motor baru Yamaha ini… Dari segi dimensi memang terlihat sangat besar dibandingkan motor matic entry level…
Terlebih lagi bagian lampu belakang yang nampak sangat sporty… lampu belakang terlihat cukup besar meskipun dikamuflase lakban hitam… Nampak juga LED stripe vertikal pada bagian tengah… Beberapa ubahan dari Yamaha Cygnus X 2021 antara lain:
- Mesin baru basis mesin Lexi
- Menggunakan smart key (keyless)
- Ban besar ala NMax
- Suspensi belakang tabung
- Desain body depan dan belakang berubah
Last, kita tunggu saja perilisan motor baru Yamaha yang rencananya akan dirilis oleh Yamaha Taiwan pada 21 Juli besok… Namun sepertinya motor ini tidak akan dirilis di Indonesia…