ardiantoyugo.com – Di MotoGP Amerika memang Marc Marquez gagal untuk mencetak rekor 7 kali kemenangan… Meskipun dia sudah mengunci 7 kali pole position di Amerika… Hal tersebut karena dia harus crash ketika balapan sudah memasuki pertengahan… Marquez terpaksa tidak mendapatkan poin alias zonk di Amerika setelah 6 tahun berturut turut selalu memperoleh podium tertinggi… Alex Rins berhasil mempersembahkan kemenangan yang manis di Austin… Untuk update klasemen MotoGP 2019 pun sedikit berubah…
Andrea Dovizioso kini kembali mencadi pemimpin klasemen MotoGP 2019 pasca race Amerika dini hari tadi… Dovizioso telah mengoleksi 54 poin dengan 1 kali kemenangan di Qatar dan podium ke 3 di Argentina… Sedangkan Valentino Rossi berhasil menggusur Marquez dengan perolehan 51 poin… The Doctor hingga saat ini telah mengoleksi 2 kali podium kedua alias runner up…
Klasemen MotoGP 2019: Alex Rins juga Gusur Marquez…
Alex Rins yang juga baru saja meraih kemenangan di Austin dini hari tadi juga menggusur The Baby Alien… Hingga saat ini Rins telah berhasil mendulang 49 poin… Selisih cukup tipis dengan Valentino Rossi… Sedangkan Marc Marquez terpaksa harus menempati posisi klasemen ke 4 setelah tidak mendapatkan poin alias zonk di Amerika…
Maverick Vinales justru terlihat kurang bagus mas bro… Rekan satu tim Valentino Rossi sendiri hingga saat ini masih belum bisa meraih podium… Vinales hanya mampu tampil diurutan ke 13 dengan 14 poin… Bahkan Fabio Quartararo sedikit lebih baik darinya dengan menempati posisi ke 10…
Jorge Lorenzo pun juga terlihat masih belum maksimal… Lorenzo masih tercecer di posisi ke 17 dengan 7 poin sementara… Sepertinya For Fuera masih perlu waktu untuk lebih klik dengan Honda RC213V miliknya…
MotoGP Jerez Spanyol…
Sedangkan untuk klasemen konstruktor hingga saat ini juga masih dipimpin oleh Ducati dengan 57 poin… Honda dan Yamaha sama sama mengumpulkan 51 poin…
Untuk seri selanjutnya akan diselenggarakan di Spanyol pada tanggal 5 Mei besok… Untuk seri ini Marc Marquez berhasil meraih kemenangan di musim 2018 silam… Sedangkan pada musim 2016 Valentino Rossi berhasil merebut podium tertinggi… Kira kira siapa yang akan menang di Jerez 2019…?? Hasta mañana…