Selalu Menang di MotoGP Amerika, Marquez Bakal Sapu Bersih…??

Follow Google News LajuMotor.com

Ardian

ardiantoyugo.com – Akhir pekan ini para penggemar balap MotoGP akan kembali dihibur dengan aksi para pembalap kelas dewa… Kali ini MotoGP 2019 sudah memasuki seri yang ke tiga… Dan untuk seri di pertengahan bulan April ini akan diselenggarakan di Austin, Amerika Serikat… Tepatnya di Cirkuit of the Amerika dimana sirkuit ini baru bergabung pada tahun 2013 lalu… Cukup menarik MotoGP diselenggarakan di sirkuit ini… Meskipun sebenarnya Amerika memiliki beberapa sirkuit lain seperti Daytona, Laguna Seca, dan juga Indianapolis… Yang patut ditunggu tentuny aksi Marc Marquez di MotoGP Amerika 2019 ini…

Yoi, Marc Marquez sendiri hingga saat ini masih menjadi rajanya COTA… Sejak pertama kali bergabung di MotoGP yang juga pada tahun 2013, dia meraih hasil yang benar benar maksimal… Rider berusia 26 tahun ini selalu meraih pole position dan juga selalu meraih podium tertinggi… Artinya dia benar benar masih menjadi penguasai di sirkuit yang memiliki panjang 5,5 km itu…

dovizioso vs marquez

Selalu Menang di MotoGP Amerika, Marquez Bakal Sapu Bersih…??

Koleksi 6 kali pole position dan sekaligus 6 kali kemenangan dalam 6 kali penampilan ini tentunya sebuah pencapaian yang luar biasa… Seorang pembalap muda yang selalu menang di MotoGP Amerika… Bahkan dia juga masih memegang rekor catatan waktu dengan 2 menit 3,575 detik pada tahun 2014 silam…

Menghadapi seri Austin kali ini memang Marc Marquez seperti di atas angin… Rekor selalu sapu bersih di Austin ditambah lagi dengan saat ini dia masih menjadi penguasa klasemen MotoGP dengan 45 poin… Pesaing terdekatnya yakni Andrea Dovizioso pun tidak memiliki catatan yang bagsu di COTA…

Meskipun begitu Marquez mengaku tidak ingin menganggap remeh lawan lawannya… Dia tidak mau sesumbar dengan pencapaian yang telah dia raih selama ini… “Austin adalah sirkuit yang saya sukai. Tapi logisnya tetap ada beban. Saya menang di sana selama enam tahun terakhir, jadi semua orang berekspektasi tinggi.”, ujar The Baby Alien…

marquez pakai nomor 1

Masih ada Rekor yang Belum Terpecahkan…

Ada satu hal yang masih belum dibabat habis oleh rider muda satu ini… Hal tersebut adalah rekor top speed yang berhasil diraih pada track lurus COTA… Catatan top speed yang berhasil dicapai pada track sepanjang 1.200 meter tersebut adalah 347,7 km/jam… Rekor tersebut berhasil dicapai oleh Cal Crutchlow pada musim lalu…

Untuk jadwal MotoGP Amerika 2019 sendiri lagi lagi akan diselenggarakan pada dini hari mas bro… Untuk sesi MotoGP akan mulai pada jam 2 dini hari pada hari Senin besok… Last, kita tunggu saja apakah Marquez benar benar melakukan sapu bersih dengan meraih pole position ke 7 dan kemenangan ke 7-nya di Austin besok… Hasta mañana…

Bagikan artikel:

Ardian

LajuMotor.com merupakan website seputar dunia otomotif roda dua maupun roda empat Indonesia maupun dunia...

Related Post

Leave a Comment