Spesifikasi & Harga GPX Tuscany 150 2023, Cuma 26 Jutaan…!!

Follow Google News LajuMotor.com

Ardian

GPX Tuscany 150 2023
GPX Tuscany 150 2023 Daisy White...

LajuMotor.com – GPX yang merupakan pabrikan asal Thailand kembali melakukan gebrakan pada awal bulan Februari 2023 kali ini dengan memperkenalkan skutik terbarunya… Sebuah skutik retro modern yakni GPX Tuscany 150 2023 hadir dengan penampilan yang sangat menggiurkan… Meskipun merupakan motor asal Thailand, namun cita rasa GPX Tuscany benar-benar mirip dengan skutik asal Eropa… Motor ini menggunakan konsep retro modern dengan beragam fitur canggih di dalamnya… Selain itu GPX Thailand juga menghadirkan mesin yang cukup besar yakni berkapasitas 150 cc untuk sebuah skutik yang tergolong cukup kecil…

GPX sendiri memang sudah cukup banyak mengeluarkan produk sepeda motor miliknya sendiri… Tidak mengherankan jika merk satu ini juga dikenal di luar negara Thailand… Dalam mengembangkan Tuscany, GPX melakukan kerjasama dengan SYM yang merupakan pabrikan pioneer untuk kelas skutik… Dan kali ini GPX Thailand menghadirkan gebrakan yang cukup mantap dengan menghadirkan skutik yang memiliki desain sangat jempolan… Bahkan dari segi bandrol harga yang diberikan juga sangat bersaing untuk sekelas skutik dengan mesin 150 cc…

GPX Tuscany 150 2023

GPX Tuscany 150 2023
GPX Tuscany 150 2023 Daisy White…
GPX Tuscany 150 2023
GPX Tuscany 150 2023 Rubino Red…

Desain GPX Tuscany 150 2023 memang terlihat sangat kental aura skutik Eropa… Bahkan motor ini juga terlihat cukup mirip dari merk Vespa… Terlihat menggunakan desain body yang mengalir dari bagian depan dan belakangnya… Untuk headlamp alias lampu utamanya menggunakan bentuk segi enam dan tentunya sudah LED… Untuk lampu jarak dekat akan menyala di bagian samping kiri dan kanan… Sementara lampu jarak jauh akan menyala tambahan yakni bagian tengah… Lampu sein juga sudah menggunakan LED berbntuk unik… Sistem pencahayaan sang motor memang sudah sepenuhnya menggunakan bohlam LED termasuk lampu belakangnya…

Sebagai skutik perkotaan dengan penuh gaya, bagian deck tengah sang motor dibuat rata meskipun ada sedikit tonjolan di bagian tengahnya… Sedangkan di bagian belakang nampak menggunakan jok yang lebar dan tebal untuk memberikan kenyamanan pengendara maupun pembonceng… Body bagian belakangnya pun juga dibuat menyerupai desain buntut tawon yang sangat khas dengan desain skutik Vespa… Secara keseluruhan memang desain motor ini nampak sangat berkelas meskipun hadir dari merk yang berasal dari Thailand… Secara penampilan bisa disandingkan dengan skutik merk Jepang atau bahkan Eropa…

Fitur GPX Tuscany 150 2023

GPX Tuscany 150 2023
GPX Tuscany 150 2023 Smoke Grey…
GPX Tuscany 150 2023
GPX Tuscany 150 2023 Gelato Green Mint…

Lanjut ke bagian fitur, selain sudah menggunakan sistem pencahayaan sepenuhnya LED, masih ada sederet fitur yang memanjakan pengendaranya… Pertama adalah penggunaan full digital LCD display dengan desain yang menarik… LCD digital terbagi menjadi dua yakni di atas dan bawah… Dan menariknya untuk lubang pengisian tangki bahan bakar ada di bagian bawah setang sebelah kiri… Hal ini membuat kapasitas bagasi bawah jok menjadi sangat besar… Berikut beberapa fitur GPX Tuscany 150 2023 yang menjadi andalan:

  • panel meter full LCD display
  • penggunaan Smart Key System
  • sistem pencahayaan sepenuhnya LED
  • jok tebal dan lebar
  • kapasitas bagasi bawah jok mencapai 27 liter
  • penggunaan rem cakram depan dan belakang
  • USB charger dengan fast charging
  • kapasitas tangki bahan bakar 5,7 liter

Harga GPX Tuscany 150 2023

GPX Thailand menghadirkan dua tipe sekaligus yakni Smart Key System dengan lima varian warna yakni Truffle Black, Gelato Green Mint, Smoke Grey, Daisy White, dan juga Rubino Red… Sedangkan tipe satu lagi adalah Standard dengan dua pilihan warna yakni Gelato Green Mint dan juga Smoke Grey… Untuk harga GPX Tuscany 150 2023 dijual mulai dari 59.900 Thailand Baht atau sekitar 26,54 jutaan Rupiah saja… Dengan catatan sesuai kurs saat aritkel ini diketik dimana 1 Thailand Baht setara dengan 443,15 Rupiah…

  • harga GPX Tuscany 150 Standard: 59.900 THB – 26,54 jutaan Rupiah
  • harga GPX Tuscany 150 Smart Key: 63.700 THB – 28,22 jutaan Rupiah

Spesifikasi GPX Tuscany 150 2023

GPX Tuscany 150 2023
GPX Tuscany 150 2023 Truffle Black…

Beralih ke bagian spesifikasi GPX Tuscany 150 2023 menggunakan mesin yang tergolong cukup mantap yakni berkapasitas 149,6 cc… Mesin ini memiliki konfigurasi silinder tunggal, SOHC, 4 langkah, 2 katup, dan berpendingin udara… Sayangnya GPX Thailand tidak menyertakan tenaga dan juga torsi puncaknya… Namun jika dilihat dari kapasitas mesin yang digunakan memang tergolong mantap…

Engine model 149.6 cc
Displacement 4-stroke, 1-cylinder SOHC, 2-valve
Cooling Air cooled
Cylinder x Stroke 57.4 x 57.8 mm.
Ignition System FULL TRANSISTOR IGNITION
Compression ratio 10.7:1
Transmission system CVT
Fuel Type gasohol 91,95
Belt Conveyors V-Belt

Sasis GPX Tuscany 150

Untuk sasisnya sendiri menggunakan model Undebone yang dikombinasikan suspensi depan teleskopik dan suspensi belakang ganda… Untuk sistem pengereman juga sangat mumpuni dengan rem cakram baik roda depan maupun belakang serta sistem CBS… Untuk ukuran ban depan dan belakangnya menggunakan diameter 12 inci namun dengan tapak yang terlihat sangat lebar…

Braking System CBS
Front brakes Disc brakes
Rear brakes Disc Brakes (CBS)
Front disc brake size 226 mm.
Rear disc brake size 220 mm.
Front/Rear Wheel Alloy wheels, front-rear
Front wheel size 110/70-12 53L (Tubeless)
Rear wheel size 120/70-12 58L (Tubeless)
Tire inflator 25 psi of front | 28.5 psi rear
Front shock absorber Telescopic forks
Rear shock absorber Double shock absorbers

Dimensi & Berat GPX Tuscany 150

Dari segi dimensi memang motor ini tidak terlalu besar, bahkan ketinggian jok sang motor hanya 780 mm saja… Sedangkan untuk berat GPX Tuscany 150 2023 mencapai 122 kg dengan kapasitas tangki bahan bakar 5,7 liter… Melihat spesifikasinya memang motor ini sepertinya sangat layak untuk hadir di Indonesia…

Width x Length x Height 675 x 1,855 x 1,130 mm.
Wheelbase 1,305 mm.
Height from floor to seat 780 mm.
Ground Clearance 101 mm.
net weight 122 kg.
Trail distance 83 mm.
Caster Corner 28 degrees
Storage box 27 liters
Fuel capacity 5.7 liters
Charger USB Type A (Fast Charging Technology)
Headlights | DRL LED
Taillights | Brake Lights LED
Turn Signals | Emergency Lights LED
Battery 12V 6.3Ah
Ruen Mile FULL DIGITAL LCD DISPLAY
Bagikan artikel:

Ardian

LajuMotor.com merupakan website seputar dunia otomotif roda dua maupun roda empat Indonesia maupun dunia...

Related Post

Leave a Comment