Launching Honda CRF150 di Gor Guntur Darjono, Purbalingga…

Follow Google News LajuMotor.com

Ardian

honda crf 150l

Yeah… Astra Motor Yogyakarta selaku main dealer Honda wilayah DIY, Kedu, dan Banyumas akan melakukan regional launching Honda CRF150L terbarunya di Gor Guntur Darjono, Purbalingga… Acara regional launhcing ini akan berlangsung hari ini tanggal 23 Desember 2017 pada jam 10.00 WIB sampai selesai… Acara ini juga terbuka untuk umum bahkan ada beberapa acara pendukung seperti adanya sales exhibition, photo contest, battle dance, launching procession, dan juga ada special perormance dari Om. Santana… Bagi yang ada di wilayah Purbalingga dan sekitarnya bisa langsung merapat untuk memeriahkan regional public launhcing Honda CRF150L…

Tidak ketinggalan akan ada riding experience Honda CRF50L yang tentunya menambah kemeriahan acara… Para pengunjung dapat mencoba secara langsung Honda CRF150L dan merasakan langsung performa serta ketangguhan motor trail terbaru dari Honda ini… Baca juga: Honda CRF150L VS Kawasaki KLX 150 BF…

Saat artikel ini terbit, sudah ada beberapa blogger otomoti yang mayoritas anggota dari Genk Koboys yang sedang meluncur ke Purbalingga langsung untuk merasakan performa dari Honda CRF150L… Yoi, belasan blogger otomotif dari daerah Yogyakarta dan sekitarnya juga ikut untuk memeriahkan keseruan dari regional public launching Honda CR150L ini di Gor Guntur Darjono, Purbalingga, Jawa Tengah… Baca juga: Aksesoris Honda CRF150L Biar Makin Keren…

Launching Honda CRF150 di Gor Guntur Darjono, Purbalingga…

https://www.instagram.com/p/Bc9ARXUBRtF/?taken-by=hondajogjakarta

  • Mesin 150 cc SOHC, PGM-Fi…
  • Suspensi depan Long Travel Inverted Front Shock merk Showa dengan diameter 37 mm dan panjang 225 mm…
  • Suspensi belakang menggunakan Pro-Link dengan travel axle 210 mm…
  • Velg 21 inchi untuk depan dan 18 inchi untuk belakang…
  • Wave disc brake depan 240 mm dan belakang 220 mm…

Secara keseluruhan nampak keren juga nih Honda CRF150L yang merupakan motor trail terbaru dari AHM… Penampilannya cukup terlihat kekar dan berotot serta cukup jangkung juga… Astra Honda Motor (AHM) sendiri memasarkan Honda CRF150L dengan harga Rp. 31.800.000 On The Road (OTR) untuk wilayah Jakarta… Selisih harganya mencapai 1 juta bila dibandingkan dengan Kawasaki KLX150 BF yang dijual dengan harga Rp. 32.800.000… Hasta mañana…

Bagikan artikel:

Ardian

LajuMotor.com merupakan website seputar dunia otomotif roda dua maupun roda empat Indonesia maupun dunia...

Related Post

1 thought on “Launching Honda CRF150 di Gor Guntur Darjono, Purbalingga…”

Leave a Comment