Syawalan Sambil Spotting Pesawat di WAHH…

Follow Google News LajuMotor.com

Ardian

PK AXD

Yeah… Masih dalam suasana Hari Raya Idul Fitri dimana biasanya erat kaitannya dengan syawalan alias halal bi halal atau bermaaf maafan… Saya sendiri malah lebih mengasyikan diri untuk spotting para burung besi yang mulai final approach di Adi Sucipto 😆 … Lumayan lagh mengisi waktu di hari lebaran ini 😆 … Berhubung bandara baru di Kulon Progo masih belum jadi maka spotting jelas masih di Adi Sucipto (ICAO: WAHH)… Meskipun bandara kecil tapi lumayan sibuk juga…

Runway yang aktif untuk landing adalah runway 09 alias sebelah barat… Jadi para burung besi approach dari sebelah barat… Saya sendiri memanfaatkan aplikasi FlightRadar24 versi gratisan untuk memantau pesawat pesawat yang datang… Sangat membantu untuk melakukan persiapan sebelum memfoto, meskipun saya cuman menggunakan kamera saku…

Yang menarik adalah pada siang hari kemarin Adi Sucipto cukup lancar lancar saja… Biasanya sih mulai siang hari pesawat pesawat pada holding di holding point yang berada di sekitaran Waduk Sermo… Namun justru untuk kemarin siang pesaatnya langsung descend dan approach tanpa holding dulu…

PK LOO

Ga lama lama sih spotting di sini, alhasil cuman nangkap beberapa maskapai saja… Pertama dapat PK-AXD Air Asia Indonesia Airbus A320-216… Sebagai rajanya LCC di Indonesia tidak ketinggalan Lion Air dengan PK-LOO Boeing 737-GP…

Nunggu cukup lama baru ada yang approach lagi… Heran juga karena sepertinya tahun kemarin cukup sibuk pas lebaran sampai holding cukup banyak… Eh sekarang lancar lancar saja, bahkan kayaknya apron sampai ada yang kosong tuh…

Batik Air dengan Airbus A320-214 PK-LUF lumayan meskipun masih satu grup dengan Lion Air… Muncul juga Sriwijaya Air dengan Boeing 737-8Q8 PK-CME meskipun agak bures 😆 …

9M AHR
Special Livery…

Setelah dari tadi livery standar standar saja, akhirnya muncul juga special livery dari Air Asia… Uhuy, Air Asia LINE Livery dengan Airbus A320-216 9M-AHR lumayan jadi penghibur kali ini…

PK TXI

XpressAir dengan Boeing seri classicnya pun menampakkan diri… Maskapai yang berbasis di Makassar ini jadi satu satunya pesawat yang nampak wingtip vortice… Boeing 737-322 PK-TXI jadi satu satunya seri classic ditengah banyaknya NG series…

Syawalan Sambil Spotting Pesawat di WAHH…

Sebenarnya masih banyak foto pesawat lain, namun maskapainya sama sih meskipun registration numbernya beda… Tapi ya tetap saja sama liverynya, livery spesial cuman dapat 9M-AHR Air Asia dengan Line Livery… Last, ini acara syawalanku, bagaimana syawalanmu…?? Syawalan kok sama pesawat, bener bener orang kurang kerjaan 😆 … Hasta mañana…

Bagikan artikel:

Ardian

LajuMotor.com merupakan website seputar dunia otomotif roda dua maupun roda empat Indonesia maupun dunia...

Related Post

1 thought on “Syawalan Sambil Spotting Pesawat di WAHH…”

Leave a Comment