Yeah… Kawasaki Motor Indonsia (KMI) beberapa hari lalu telah merilis sebuah teaser baru dan sempat membuat sedikit geger jagat dunia maya… Sebuah siluet motor Kawasaki Ninja terpampang dengan sedikit tulisan… “sekarang semua bisa punya ninja” dan hashtag #semuabisapunyaninja memang cukup membuat penasaran… Ada yang menyangkut pautkan dengan akan diluncurkannya Kawasaki Ninja baru… Namun tidak sedikit yang mengkaitkannya dengan program baru dari Kawasaki Motor Indonesia untuk tahun 2017 ini…
Bila dilihat dari siluetnya memang sepertinya motor yang ada di teaser tersebut adalah Kawasaki Ninja 250SL… Bentuk fairing atas, tangki, serta jok pemboncengnya benar benar mirip dengan motor yang dulunya bernama Kawasaki Ninja 250 Mono tersebut… Dan jika kita bandingkan dengan Kawasaki Ninja 250SL maka benar benar cukup mirip secara garis desainnya…
Sedangkan hashtag #sekarangbisapunyaninja sendiri memang cukup menarik perhatian… Akan hadirnya Ninja dengan harga yang lebih terjangkau adalah salah satu perkiraan liar dari hashtag tersebut… Kawasaki Ninja sendiri saat ini terbilang cukup mahal untuk dimiliki… Dimana paling murah saja untuk Kawasaki Ninja 250SL dipasarkan dengan harga lebih dari 40 juta untuk harga Jakarta… Tentu di daerah lainnya akan memiliki selisih harga…
Sepertinya Kawasaki Motor Indonesia memang akan menghadirkan Kawasaki Ninja 250SL dengan harga yang lebih terjangkau… Entah dengan menghadirkan varian lain dengan beberapa part yang membuatnya lebih murah secara produksi, atau memang Kawasaki Ninja 250SL yang sekarang diberikan dengan harga baru yang lebih terjangkau…
Namun bila melihat situasinya sepertinya perkiraan kedua akan lebih terlihat memungkinkan… Kawasaki Ninja 250SL sendiri saat ini memang terlihat kurang begitu diminati oleh masyarakat… Salah satu hal yang menyebabkannya adalah dari segi harga yang memang cukup mahal, meskipun secara kubikasi mesin memang cukup powerfull dengan mesin 250cc DOHC single cylinder…
Hari Ini Kawasaki Beri Kejutan Soal Ninja…
Kawasaki akan menurunkan harga Ninja 250SL lebih dekat degan motor sport fairing 150cc pabrikan Jepang lainnya…?? Kawasaki sendiri kabarnya memang belum tertarik untuk terjun langsung ke segmen motor sport 150cc setelah discontinue-nya Kawasaki Ninja 150 2 tak… Praktis varian Ninja termurahnya adalah Kawasaki Ninja 250SL yang mencapai 40 jutaan tersebut… Jika dibandrol lebih mendekat dengan harga motor sport kelas 150 tentunya sangat menarik… Untuk motor sport kelas 150 dari pabrikan Jepang lainnya sendiri saat ini berada dikisaran 30an sampai 34 jutaan… Jika selisih lebh tipis tentu akan sangat menarik bagi Kawasaki Ninja 250SL… Namun untuk lebih tepatnyakita tunggu saja kejutan resminya dari Kawasaki Motor Indonesia… Hasta mañana…
Kawak jual ninja murah?preeeett….mesin Kaze ditemplokin tangki sport aza harganya udh diatasi 30jt……ngimpiiiiiiii aza Ampe banjir
Pake kaget gak nih? 😀